Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Ada Jiplakannya, Bodi Sampai Setang Serupa, Meluncur Bulan Ini?

Irsyaad Wijaya,Galih Setiadi - Selasa, 23 Juni 2020 | 09:55 WIB
Motorstar Easyride 155, skutik yang mirip Yamaha NMAX.
Motorstar Silang Cavite Official
Motorstar Easyride 155, skutik yang mirip Yamaha NMAX.

Otomotifnet.com - Media sosial digegerkan dengan kemunculan jiplakan dari Yamaha NMAX.

Desain bodi hingga setang benar-benar persis dan tak luput dimensinya panjangnya terlihat serupa.

Foto-foto kembaran Yamaha NMAX ini pun ramai di media sosial Facebook.

Penampakannya dibagikan oleh akun Facebook Motorstar Silang Cavite Official.

Baca Juga: Toyota Alphard Tiruan Asal China, Cuma Rp 400 Jutaan, Mesin Mitsubishi

"MOTORSTAR tidak akan terkalahkan ketika datang dengan motor baru," cuit adminnya.

Kembaran Yamaha NMAX yang dimaksud adalah Easyride 155.

Kembaran Yamaha NMAX beredar luas.
Facebook.com/Motorstar Silang Cavite Official
Kembaran Yamaha NMAX beredar luas.

"Easyride 155 segera hadir, mari tunggu kedatangannya...," tambahnya.

Easyride 155 punya bentuk yang nyaris sama dengan Yamaha NMAX. Mulai dari bagian samping dan belakang dari skutik gambot ini.

Namun ada sisi berbeda antara Easyride 155 dengan Yamaha NMAX 155, yakni bagian depan.

Headlamp Easyride 155 ini jauh lebih besar ketimbang Yamaha NMAX.

Ukuran windshieldnya pun juga lebih jumbo ketimbang NMAX.

Desain headlamp Easyride 155 juga cenderung lebih miring ketimbang NMAX yang lebih datar.

Baca Juga: Bikin Senyum, Belum-Belum Suzuki Jimny Baru Sudah Ada Tiruannya, Seperti Ini Wujudnya

Tampang depan Motostar Easyride 155
Motorstar Silang Cavite Official
Tampang depan Motostar Easyride 155

Sisanya bodi motor baru itu terlihat sama dengan Yamaha NMAX.

Yang bikin penasaran, darimana asal motor baru ini?

Ternyata, kembaran Yamaha NMAX ini adalah rakitan Motorstar Silang Cavite, salah satu dealer asal Filipina.

Kabarnya Motorstar memang kerap membikin motor baru dengan harga murah.

Lantaran Motorstar mempercayakan komponennya diimpor dari Tiongkok

Sementara mereka baru merakit di negaranya sendiri.

Dari situs resmi Motorstar, pabrikan motor baru ini sudah ada sejak 2002.

lampu belakang Motostar Easyride 155 yang mirip Yamaha NMAX
Motorstar Silang Cavite Official
lampu belakang Motostar Easyride 155 yang mirip Yamaha NMAX

Produsen motor baru ini anggota dari Chamber of Assembler and Manufacturers of Motorcycles of the Philippines (CHAMMP).

Enggak tanggung-tanggung, Motorstar bersaing dengan motor Jepang seperti Yamaha, Honda, Suzuki dan Kawasaki.

Rencananya, Motorstar Easyride 155 atau kembaran Yamaha NMAX ini meluncur pada Juni 2020.

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa