"Ayo tertib berlalu lintas. Dimulai dengan melengkapi surat menyurat kendaraan dan pengguna," tuturnya.
Sementara itu, pihak Polres Pandeglang, Banten juga menyiapkan undian berhadiah menarik berupa sepeda.
Untuk para pendaftar yang kurang beruntung, tetap akan mendapatkan souvenir menarik dari pihak Polres Pandeglang.
"Mereka (pemohon SIM) langsung mengambil kertas undian di tempat yang sudah kami sediakan," kata Kasatlantas Polres Pandeglang, Iptu Riska Tri Arditia.
"Jadi setelah membuat SIM baru, mereka langsung mengambil kertas tadi," ucapnya.
"Jika kurang beruntung, tetap mendapatkan souvenir," jelasnya.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR