Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CR-V Dipacu Kencang, Tabrak Tiang Lampu, Posisi Rebah Hadap Langit

Irsyaad Wijaya - Kamis, 2 Juli 2020 | 10:50 WIB
Honda CR-V terbalik usai tabrak tiang lampu dalam kecepatan tinggi di Sengkang, kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan
Dok. Satlantas Polres Wajo
Honda CR-V terbalik usai tabrak tiang lampu dalam kecepatan tinggi di Sengkang, kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan

Otomotifnet.com - Honda CR-V mengalami kecelakaan tunggal tabrak tiang listrik hingga terbalik di Jl Sawerigading, Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulsel, (30/6/20).

Posisinya melintang di jalan dengan atap di bawah dan bagian kolong menghadap langit.

Saat insiden terjadi, CR-V hitam bernopol DD 1800 AS dikemudikan Syamsuddin (30) asal Kecamatan Gilireng yang mengalami luka-luka hingga sempat mendapatkan perawatan medis.

Menurut Kasatlantas Polres Wajo, AKP Muhammad Yusuf, kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 22.30 WITA.

Baca Juga: Honda CR-V Terkoyak, Tergelincir ke Jalur Lawan, Senggol Truk Tangki Bodi Berubah

"CR-V bergerak dari arah utara ke selatan, dengan kondisi jalanan menurun dalam kecepatan tinggi," katanya.

Karena kecepatan tinggi, Honda CR-V keluar jalur dan oleng ke kanan hingga menumbuk tiang lampu jalan.

"Mobilnya terbalik setelah menabrak tiang lampu jalan," katanya.

Honda CR-V tersebut baru bisa dievakuasi setelah armada dari Tim Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Wajo melakukan tindakan.

Sumber: https://makassar.tribunnews.com/2020/07/01/ngebut-lalu-hilang-kendali-mobil-ini-tabrak-tiang-listrik-dan-terbalik-di-sengkang

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa