Otomotifnet.com - Toyota Avanza pelat merah milik Dinas Perhubungan Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan terjang pohon hingga remuk dan terjungkal.
Posisi Avanza hitam bernopol DA 301 BA terjungkal ke kanan di selokan serta bagian depan mencium pohon di Jl Ahmad Yani, desa Parandakan, Lokpaikat, Kabupaten Tapin, Kalsel, sekitar pukul 11:30 WITA, (12/7/20).
Awalnya Avanza melaju dari arah Hulu Sungai menuju kota Rantau, kabupaten Tapin.
Mendakati lokasi kecelakaan, pengemudi banting setir ke kanan hingga menghajar pohon penghijauan milik Pemerintah Kabupaten Tapin di bagian jalur kanan.
Baca Juga: Mitsubishi Outlander Sport Melaju Oleng, Kejedot Pohon, Satu Wanita Terjepit Dasbor
Beruntung dalam musibah kecelakaan lalu lintas tunggal itu tidak terdapat korban jiwa ataupun luka berat.
Kasatlantas Polres Tapin, Iptu Guntur Setyo Pambudi membenarkan peristiwa kecelakaan lalulintas tunggal tersebut.
Menurut Guntur Setyo Pambudi, Avanza itu milik Dinas Perhubungan Kabupaten Banjar dari arah hulu sungai menuju Kabupaten Banjar.
Avanza Dinas Perhubungan Kabupaten Banjar itu berusaha mendahului mobil di depannya. Namun dari arah berlawan melaju mobil jenis sedan.
Pengemudi Avanza pelat merah berusaha menghidari tabrakan sehingga menabrak pohon.
"Korban 4 orang menderita luka lecet," katanya.
Guntur mengimbau cuaca sedanghujan kurang lebih 3-4 hari ke depan ini agar pengendara memperhatikan laju kendaraannya.
"Kondisi jalanan yang basah dan kontur ban yang tipis bisa saja mengakibatkan selip saat berkendara, agar hati-hati saat melintasi cuaca hujan yang sedang melanda di wilayah Kalsel," imbau Guntur Setyo Pambudi.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR