Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Avanza Laris Manis, Mobil 7 Seater Masih Jadi Penyokong Penjualan Toyota, Ini Datanya

Ignatius Ferdian,Wisnu Andebar - Minggu, 19 Juli 2020 | 19:15 WIB
Toyota Avanza di dealer
Harun/GridOto.com
Toyota Avanza di dealer

Otomotifnet.com - Penjualan PT Toyota Astra Motor (TAM) secara retail sales atau dari deler ke konsumen di periode Januari hingga Juni 2020 tercatat sebanyak 93.388 unit.

Kalau dibandingkan penjualan tahun lalu di periode yang sama, perolehan periode ini turun hingga 40,6 persen.

Dari perolehan penjualan itu, mobil tujuh penumpang terbukti masih menjadi pilihan favorit masyarakat Indonesia.

Hal tersebut disampaikan oleh Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director TAM.

"Total 7 seater yang terdiri dari Avanza, Rush, Calya, Innova, Fortuner 4x2 dan 4x4, Sienta, Voxy berkontribusi 83 persen atau sebanyak 77.418," kata Anton belum lama ini.

Sementara itu, jika diakumulasikan berdasarkan segmen, Multi Purpose Vehicle (MPV) masih memimpin penjualan terbanyak Toyota.

Kemudian diikuti segmen Sport Utility Vehicle alias SUV yang menempel di bawah perolehan MPV.

"By segment composition MPV sebanyak 55.522 unit atau sebesar 59,7 persen, dan SUV sebanyak 23.367 unit atau sebesar unit 25,1 persen," terang Anton.

Baca Juga: Konsumen Fleet Toyota Anjlok, Cuma di Angka 17 Persen, Dampak Covid-19

Lebih lanjut ia menambahkan, enam model dengan penjualan terbanyak masih diisi oleh Avanza, Rush, Calya, Innova, Agya, dan Fortuner.

Avanza menempati posisi pertama sebanyak 21.440 atau 23 persen dari total penjualan Toyota.

Kemudian diikuti Rush yang terjual 17.595 unit (19 persen), Calya 15.867 unit (17 persen), Innova 15.211 unit (16 persen), Agya 6.462 unit (7 persen), dan Fortuner 4x2 sebanyak 5.594 unit (6 persen).

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa