Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spesifikasi Wuling Cortez CT Tipe S, Ini Bedanya Dibanding Tipe C dan L

Rendy Surya - Senin, 20 Juli 2020 | 20:00 WIB
Wuling Cortez CT Type S
Wuling
Wuling Cortez CT Type S

Otomotifnet - Minggu lalu, PT SGMW Motor Indonesia (Wuling Motors Indonesia) memberikan kejutan di tengah lesunya pasar otomotif Tanah Air.

Wuling Motors Indonesia meluncurkan varian terbarunya, Wuling Cortez CT tipe S.

Wuling Cortez CT Tipe S ini diposisikan sebagai entry level Medium MPV menggantikan varian Wuling Cortez 1.5 (non turbo).

Menariknya, varian ini ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 209 juta (Wuling Cortez CT tipe S M/T 6-speed) hingga Rp 233 juta (tipe S CVT).

Baca Juga: Wuling Confero S Gagah Dibikin ALTO, Pelek OZ Dibalut Ban Tebal

Dengan kisaran harga tersebut, Medium MPV Wuling ini bersaing dengan harga mobil di kelas di bawahnya, alias Low MPV (LMPV) merek lain. Cihuy kan?

Nah apa saja yang ditawarkan Wuling Cortez CT tipe S ini, yuk kita bahas soal mesin dan penampilannya dahulu.

Seperti embel-embel nama CT, Cortez ini mengusung mesin berdoping turbo.

Dapur pacu 1.500 cc turbo-nya mampu semburkan daya hingga 140 dk pada putaran mesin 5.200 rpm, dan torsi 250 Nm mulai dari kitiran 1.600 hingga 3.600 rpm.

Sekadar info, semua varian Cortez CT mengunakan mesin yang sama. 

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa