Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mic Intercom Sena Rewel, Bisa Diservis di Bengkel Ini, Estimasi Biaya Mulai Rp 100 Ribuan

Muhammad Farhan,Ignatius Ferdian - Senin, 3 Agustus 2020 | 19:25 WIB
Ilustrasi bagian dalam modul intercom sena
Istimewa
Ilustrasi bagian dalam modul intercom sena

Otomotifnet.com - Buat para pengguna intercom merek Sena yang mengalami masalah pada bagian mic, pasti agak bingung bagaimana perbaikannya

Karena perlu diketahui, distributor resmi Sena Indonesia memang tidak melayani servis dan hanya menyediakan garansi tukar baru jika unit bermasalah.

Jadi kalau garansi sudah habis dan intercom Sena mengalami masalah, tentu tidak bisa untuk dilakukan klaim di distributor.

Dan harus mencari spesialis servis intercom yang memang jumlahnya belum terlalu banyak.

Menurut salah satu spesialis perbaikan intercom, masalah mic rusak ini sering ditemui di berbagai tipe intercom Sena.

"Paling banyak penyebab mic rusak karena air meresap masuk ke modul intercom sehingga timah di dalam jalurnya putus akibat karat," ucap Tri Antono, owner Banana LED Custom & Servis Intercom, Jogja.

Ilustrasi intercom Sena aneka tipe
Istimewa
Ilustrasi intercom Sena aneka tipe

Padahal, seharusnya modul ini tahan air, bahkan ada produk intercom lain yang sudah dites dengan cara merendam modul ke air dan masih aman.

“Buat masalah putus jalur mic, solusinya board kami bersihkan dan jalur chip yang putus akibat karat dibuat ulang atau diperbaiki tergantung kondisi kuningannya,” tuturnya.

Baca Juga: Intercom Cardo Packtalk Bold Pemasangan ke Helm Mudah, Tinggal Tempel

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa