Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jazz Dikemudikan Pria Telanjang Dada, Tumbuk Kijang Super, Terpental 5 Meter Hantam BeAT dan Supra

Irsyaad Wijaya - Rabu, 2 September 2020 | 11:15 WIB
Kecelakaan beruntun Honda Jazz tumbuk Toyota Kijang Super, terpental hantam Honda BeAT dan Supra di Pamekasan, Madura
TribunJatim.com/Kuswanto Ferdian
Kecelakaan beruntun Honda Jazz tumbuk Toyota Kijang Super, terpental hantam Honda BeAT dan Supra di Pamekasan, Madura

Otomotifnet.com - Honda Jazz, Toyota Kijang Super serta Honda BeAT dan Supra terlibat kecelakaan di Jl Jokotole, Pamekasan, Madura, Jatim, (31/8/20).

Kecelakaan ini terjadi secara beruntun yang di awali dari Honda Jazz melaju kencang sekitar pukul 23:50 WIB.

Kasatlantas Polres Pamekasan, AKP Didik Sugiarto menjelaskan kronologi terjadinya kecelakaan beruntun tersebut.

Mulanya, Honda Jazz GD3 silver bernopol M 1174 AN yang dikemudikan Ahmadi melaju dari arah barat Jl Jokotole dan hendak menuju ke arah timur Jl Jokotole.

Baca Juga: Kijang Super Terbalik, Gagal Nyalip Balik Kiri, Senggol Honda BeAT Satu Tewas

Saat mengemudi, pria asal Desa Sentol ini kurang konsentrasi, sehingga Honda Jazz oleng ke kiri dan langsung menumbuk Toyota Kijang Super nopol M 1748 AF yang terparkir di bahu jalan sisi utara.

Alhasil Kijang Super terpental ke depan sejauh 5 meter dan menghantam dua motor yang juga terparkir di lokasi.

"Motor yang ikut tertabrak dari belakang itu, Honda BeAT dan Supra," kata AKP Didik Sugiarto, (1/9/20).

Didik Sugiarto menaksir, kerugian materil yang dialami pemilik kendaraan dalam peristiwa kecelakaan beruntun ini sekitar Rp 15 juta.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa