Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Xenia, Ayla Sampai Panther Bekas, Pilihan Mobkas Budget Rp 50 Jutaan

Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - Rabu, 9 September 2020 | 19:10 WIB
Ilustrasi Daihatsu Xenia LI
GridOto.com
Ilustrasi Daihatsu Xenia LI

Otomotifnet.com - Buat yang ingin memboyong mobil bekas dengan harga terjangkau, pilihan mulai Isuzu Panther sampai Suzuki APV bisa dipertimbangkan.

Terlebih lagi daftar harga mobil ini cocok yang cuma punya budget Rp 50 jutaan.

Berdasarkan data dalam kanal Pricelist GridOto.com, setidaknya ada delapan pilihan mobil bekas Rp 50 jutaan, yang bisa dipilih.

Tahunnya pun rata-rata di atas tahun 2000-an dengan kapasitas 7 orang penumpang.

Baca Juga: Honda Odyssey Bekas Dilirik, MPV Premium Harga Miring, Dibanderol Mulai Rp 90 Jutaan

Jika mau incar mobil bekas tahun muda yang harusnya minim masalah, kamu bisa incar Toyota Avanza keluaran 2004, harga Rp 50 juta.

Selain itu, dengan uang Rp 50 jutaan, kamu juga bisa dapat MPV Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Maven, Suzuki APV.

Selain bermesin bensin, mobil bekas di kelas Medium MPV (Multi Purpose Vehicle), sobat bisa pilih mobil bermesin diesel seperti Izusu Panther dan Toyota Kijang kapsul diesel.

Untuk mobil MPV bermesin diesel salah satunya Kijang kapsul yang dijual dengan harga Rp 57 juta lho, " ucap Suyadi, pemilik dealer mobkas Mega Motor di wilayah Serpong, Tangerang Selatan, saat dihubungi (7/9/2020).

Baca Juga: Chevrolet Captiva Murah Dilelang, Nilai Limit di Angka Rp 42 Juta Saja

Berikut daftar harga mobil bekas Rp 50 jutaan yang berhasil kita rangkum dari pedagang dan juga Pricelist GridOto.com:

           Tipe  Tahun   Harga
Isuzu Panther Sport  2000 Rp 51 juta
Toyota Kijang kapsul diesel  2002 Rp 57 juta
Daihatsu Taruna CX 1.5 EFI 2003 Rp 50 juta
Toyota Avanza EM / T 2005 Rp 55 juta
Daihatsu Xenia 1.0 Li VVT-I  2006 Rp 50 juta
Mitsubishi Maven  2007 Rp 52 juta
Daihatsu Ayla DM / T 2014 Rp 56 juta
Suzuki APV GE M / T  2008 Rp 57 juta

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa