Otomotifnet.com – F1 putaran 10 digelar di Sochi, Rusia (27/09/2020). Kali ini dimenangkan oleh Valtteri Bottas.
Ada sedikit beda dibanding seri-seri sebelumnya, meski masih tetap sama dari tim Mercedes AMG Petronas.
Start dari pole position dilakukan oleh Lewis Hamilton.
Sedangkan Bottas sendiri start dari posisi 3, di belakang Max Verstappen (Aston Martin Red Bull Racing-Honda).
Baca Juga: Valtteri Bottas Perpanjang Kontrak Bersama Mercedes, Kejar Juara Dunia
Namun demikian, Bottas melakukan start dengan sangat baik. Di tikungan pertama, sempat side by side dengan Hamilton.
Kemenangan yang diraih, bukan dari tikungan tersebut. Tapi karena Hamilton dikenakan penalti 10 detik karena melanggar aturan yang ada.
“Di luar dari kejadian Hamilton, tentu saya sangat senang dengan hasil kali ini. Saya sudah menunggu sangat lama,”
“Sekarang saya perlu menjaga momentum saja dan terus mendekat ke point Hamilton. Seperti diketahui, masih ada beberapa seri tersisa, sehingga saya berharap masih bisa mengejarnya,” ucap Bottas.
Verstappen yang akhirnya finish di posisi 2 juga sangat senang dengan hasil tersebut.
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR