Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition baru saja meluncur dalam unit yang terbatas.
Edisi spesial dari Xpander Cross ini hanya diproduksi sebanyak 500 unit untuk seluruh Indonesia.
Sesuai temanya, pada bagian ekterior dan interior didominasi aksen hitam.
Lalu disematkan juga audio premium dari Rockford Fosgate yang membuatnya semakin spesial.
Baca Juga: Xpander dan Xpander Cross Black Edition Unit Terbatas, Jatah Buat Luar Jabodetabek Bulan Depan
Jika tertarik, mesti buru-buru SPK ke dealer Mitsubishi terdekat agar tak kehabisan.
Menariknya Xpander Cross edisi spesial ini bisa diboyong dengan skema kredit.
Seperti diketahui, Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition saat ini dibanderol Rp 304,7 juta on the road DKI Jakarta.
Untuk tenor yang bisa diambil dari satu hingga lima tahun, dengan uang muka keseluruhan atau total down payment (TDP) mulai Rp 118 jutaan hingga Rp 133 jutaan.
"Di dalamnya ada DP murni 25 persen ditambah dengan biaya asuransi, provisi dan administrasi," ujar Sandi Kurnia, Supervisor Sales Mitsubishi Srikandi Lenteng Agung di Jakarta Selatan, (22/10/20).
Di sini kita ambil contoh cicilan untuk tenor lima tahun dengan TDP sejumlah Rp 133,441 juta.
Sandi menjelaskan, di dalam TDP tersebut ada tambahan biaya lainnya seperti asuransi Rp 37,94 juta, provisi Rp 11,43 juta dan administrasi Rp 3 juta.
Sementara untuk cicilan yang harus dibayarkan setiap bulannya jika mengambil tenor lima tahun adalah Rp 4,904 juta.
Baca Juga: Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition Cuma 500 Unit
"Ini hanya simulasi ya, kalau dari pihak leasing biayanya nanti bisa berbeda-beda," tandasnya.
Lebih lengkapnya bisa lihat simulasi kredit Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition di bawah ini:
Tenor | TDP | Cicilan |
11 | Rp 118,405 juta | Rp 19,663 juta |
23 | Rp 117,263 juta | Rp 10,294 juta |
35 | Rp 121,69 juta | Rp 7,158 juta |
47 | Rp 128,266 juta | Rp 5,628 juta |
59 | Rp 133,441 juta | Rp 4,904 juta |
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR