"Ada beberapa fungsinya, seperti auto lock door untuk mengunci pintu secara otomatis di kecepatan sampai dengan 15 km/jam, serta membuka kunci pintu ketika mesin dimatikan," ulas Leo.
Selain itu ketika pintu dibuka dan juga pada saat masuk gigi mundur (R), maka otomatis hazard akan aktif.
Berikutnya peredam kap mesin (Hood Insulator) yang merupakan peredam mesin OEM Voxy, "Pemasangannya mudah, karena memang sudah ada dudukannya," tukas Leo.
Hasilnya, memang kap mesin tidak terlalu terasa panas ketika dipegang setelah berjalan agak lama.
Baca Juga: Kijang Innova Dan Voxy Harga Beda Tipis, Apakah Tumpang Tindih? Ini Kata Toyota
Kemudian agar lebih rapi, engine cover ORM Voxy juga ditambahkan, "Cover ini tidak ada di Voxy di Indonesia," ujar Leo lagi.
Pemasangannya mudah, tapi ada sedikit trik tambahan, "Jadi ada 2 baut tambahan lagi yang harus dipasang agar cover mesin ini 'plek' terpasang. Kalau bawaannya hanya 2, jadi harus tambah 2 baut lagi biar duduknya pas," bilang pria ramah ini.
Selain itu, pria berkaca mata ini juga menambahkan TRD under chassis plates.
Untuk yang satu ini memang bukan OEM Toyota, tapi dari tuner Toyota, yaitu TRD.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR