Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA Pregio Sisa Rangka, Ludes Luar Dalam, Mesin Berasap Saat Melaju di Tol Cipularang

Irsyaad Wijaya - Jumat, 27 November 2020 | 14:50 WIB
KIA Pregio terbakar tak bersisa di ruas tol Cipularang KM 90+900
TribunJabar.id/Muhammad Nandri Prilatama
KIA Pregio terbakar tak bersisa di ruas tol Cipularang KM 90+900

Otomotifnet.com - KIA Pregi ludes luar dalam hingga sisa rangka saja saat melaju di tol Cipularang.

Sekujur bodi berubah jadi bangkai hingga isi kabin dikulit tak bersisa.

Insiden ini disebutkan terjadi tepat di KM 90+900 A ruas tol Cipularang sekitar pukul 05:00 WIB, (27/11/20).

Saat itu KIA Pregio bernopol B 8220 JH tersebut dikemudikan Ubay Karta (48) warga kampung Gandoang, Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.

Baca Juga: KIA Pregio Jadi Bangkai di Tol Pandaan, Keluar Asap di Kabin, Ludes Saat Bawa 9 Penumpang

Kepala PJR Induk Cipularang, AKP Stanlly Soselisa mengatakan faktor penyebab terbakarnya KIA Pregio tersebut karena dugaan korsleting pada bagian mesin.

"Awalnya KIA Pregio ini datang dari arah Jakarta ke Bandung dan berada di lajur 1," terang Stanlly.

"Setiba di TKP tiba-tiba KIA Pregio mengeluarkan asap dari dalam mesin kemudian pengemudi memberhentikan kendaraannya di bahu jalan," katanya.

Namun, saat dicek tiba-tiba, lanjut AKP Stanlly, asap langsung keluar yang perlahan membesar sehingga membakar seluruh bagian KIA Pregio tersebut.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa