Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja ZX-10R 2021 Apakah Masuk Indonesia? Ini Jawaban KMI

Antonius Yuliyanto - Jumat, 27 November 2020 | 23:05 WIB
Kawasaki Ninja ZX-10R 2021
Kawasaki
Kawasaki Ninja ZX-10R 2021

Otomotifnet.com - Kawasaki Ninja ZX-10R model year (MY) 2021 mengalami perubahan yang signifikan dibanding model 2020, baik dari segi tampilan, mesin hingga fitur.

Apakah ZX-10R 2021 ini akan masuk Indonesia? Biar enggak penasaran, langsung tanya ke Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI).

Dan jawabannya adalah pasti akan masuk, “Bila tidak ada halangan, akan masuk,” terang Pak Mich, sapaan pria ramah ini.

Sayang untuk waktunya Pak Mich belum bisa memastikan, “Menunggu renewal persetujuan impor KMI, dari situ baru kita bisa prediksi kapan bisa masuk,” lanjutnya.

Baca Juga: NMAX dan PCX Harus Bersiap, Ada Kymco KRV, Keren dan Fitur Melimpah

Bagaimana untuk harga? Ternyata masih belum bisa diungkap, “Masih itung-itungan, hehee...,” terang Pak Mich sambil terkekeh.

Ketika disinggung apakah akan lebih mahal atau sama dengan ZX-10R versi 2020 pun Pak Mich menjawab secara diplomatis.

“Belum tau, masih diskusi dengan KHI (Kawasaki Heavy Industries),” sebut Pak Mich yang dihubungi kemarin (26/11/2020).

Sebagai gambaran, ZX-10R versi 2020 dijual dengan harga Rp 492 juta OTR Jakarta, termurah untuk superbike 1.000 cc asal Jepang.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa