Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

NIssan Grand Livina Kaca Bolong, Melaju Kondisi Angin Kencang, Digebrak Pohon Mahoni

Ignatius Ferdian - Senin, 30 November 2020 | 16:10 WIB
Nissan Grand Livina kaca berlubang digebrak pohon mahoni yang jatuh karena angin kencang
surya/Hanif Manshuri
Nissan Grand Livina kaca berlubang digebrak pohon mahoni yang jatuh karena angin kencang

Otomotifnet.com - Nissan Grand Livina ringsek bagian kaca depan setelah digebrak pohon besar yang jatuh di Lamongrejo, Lamongan, Jawa Timur (29/11/2020) malam.

Kronologi awalnya, mobil yang dikendarai oleh Subiantoro, warga Lamongan ini sedang melaju dari arah selatan hendak ke utara.

Namun saat sedang melaju di jalan tersebut tiba-tiba pohon besar yang berada di tepi jalan tumbang.

Kejadian ini juga dibenarkan oleh Kanit Dikyasa Satlantas Polres Lamongan.

Baca Juga: Nissan March Parkir di Pinggir Jalan, Empat Roda Raib, Maling Baik Hati Diganjal Batako

"Bersamaan dengan melajunya kendaraan dari arah selatan ini, ada pohon besar yang tumbang dan langsung mengenai bagian depan mobil," katanya.

Fifin mengungkapkan, kejadian itu bermula saat korban melaju dari arah selatan menuju ke utara bersamaan sedang terjadi hujan deras disertai angin kencang.

Tepat sejajar dengan pohon, pohon mahoni itu roboh dan menimpa badan mobil. Beruntung, pengendaran mobil selamat dan tidak mengalami luka apapun.

"Tidak ada korban jiwa, korban selamat. Pohon hanya menimpa bagian depan mobil," ujar Fifin.

Baca Juga: Nissan Grand Livina Tertancap Kolong Truk, Depan Terkelupas, Anggota DPRD Tewas

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa