Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Letjend TNI AM Putranto Mundur Dari Pencalonan Ketum IMI Pusat, Ini Penyebabnya

Toncil - Kamis, 3 Desember 2020 | 19:40 WIB
Letjend TNI AM Putranto mundur dari pencalonan Ketua Umum IMI Pusat
toncil/Otomotifnet
Letjend TNI AM Putranto mundur dari pencalonan Ketua Umum IMI Pusat

Otomotifnet.com – Bursa bakal calon Ketua Umum IMI Pusat sejatinya diperebutkan 2 kandidat.

Letjend TNI A.M Putranto yang saat ini menjabat sebagai Komandan Kodiklat TNI AD dan Bambang Soesatyo yang punya jabatan Ketua MPR RI.

Namun, menjelang pendaftaran (30/11/2020 – 07/12/2020), Bro AMP, panggilan Letjend TNI A.M Putranto menyatakan mundur. Tidak jadi maju melakukan pendaftaran.

“Ya benar, beliau tidak jadi melakukan pendaftaran. Alasan yang dikemukakan juga sangat masuk akal,”

Baca Juga: Bambang Soesatyo dan Letjend TNI AM Putranto Bakal Calon Ketum IMI Pusat, Ini Latar Belakangnya

“Beliau tidak ingin ada perpecahan di IMI. Apalagi 2 pejabat (TNI dan Pemerintahan) saling bersaing,”

“Beliau akan fokus di kedinasan saja,” sebut Oke Junjunan yang juga menjadi tim sukses Letjend TNI A.M Putranto.

Ditambahkan oleh Ketua Umum IMI Jabar periode 2002-2012 (2 periode), Sabtu (28/11/2020) Bro AMP juga sudah memberitahukan kepada IMI Pengprov yang mendukungnya mengenai hal tersebut.

Dengan demikian, berarti kemungkinan besar Bamsoet akan maju seorang diri menuju calon Ketum IMI Pusat.

 

Pemilihan dan penentuannya akan berlangsung saat musyawarah nasional IMI (20/12/2020).

Berdasar informasi yang Otomotifnet terima, sudah sekitar 20 pengrov IMI yang memberi dukungan terhadap Bamsoet, bahkan sebelum Letjend TNI AM Putranto menyatakan mundur.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa