Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BMW M135i dan BMW M235i Gran Coupe Hadir di Surabaya, Mulai dari Rp 1,1 Milyar

Rendy Surya - Senin, 21 Desember 2020 | 22:50 WIB
BMW M135i dan BMW M235i Gran Coupe hadir pertama kali di Surabaya
BMW Indonesia
BMW M135i dan BMW M235i Gran Coupe hadir pertama kali di Surabaya

Otomotifnet.com - BMW Indonesia bersama Eurokars Group hari ini (21/12/2020) memamerkan dua model terbaru dari lini BMW M Performance, yaitu New BMW M135i xDrive dan New BMW M235i xDrive Gran Coupé di Surabaya. 

Peluncuran dilakukan di BMW M-TOWN Surabaya, Ciputra World Mall, lantai GF32 yang sajikan layanan servis kendaraan, aksesoris resmi dan BMW M Lifestyle Original Collection.

Jodie O'Tania, Director of Communications BMW Group Indonesia dalam rilis resminya mengatakan, "Sebagai kota kedua terbesar di Indonesia dan dengan pertumbuhan pengguna BMW yang cukup pesat, BMW Indonesia berkomitmen untuk terus hadirkan kendaraan dan teknologi terbarunya di Surabaya."

Sivakumar Krishnan, General Manager BMW Eurokars juga turut menyambut pelanggan BMW di Surabaya.

Baca Juga: MINI Cabrio Sidewalk Edition Dengan Motif Unik, Cuma Dijual 20 Unit

BMW M135i dan BMW M235i Gran Coupe hadir pertama kali di Surabaya
BMW Indonesia
BMW M135i dan BMW M235i Gran Coupe hadir pertama kali di Surabaya

"Peluncuran New BMW M135i xDrive dan New BMW M235i xDrive Gran Coupé ini juga tandai era baru penawaran kendaraan dari lini BMW M Performance yang memiliki keseimbangan antara performa mesin dengan kenyamanan penggunaan harian," terangnya.

BMW M135i xDrive generasi ketiga ini, memadukan teknologi xDrive dan mesin empat silinder 2.000 cc BMW TwinPower Turbo bertenaga 306 dk dan torsi puncak 450 Nm. 

New BMW M135i xDrive yang dilengkapi pelek M model double-spoke 556 M Bicolour 18 inci ini mampu berakselerasi hingga 100 km/jam hanya dalam 4,7 detik. 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa