Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Vario Terpental Ringsek, Diterjang Truk Ngebut, Keluar SPBU Berakhir Maut

Ignatius Ferdian - Sabtu, 16 Januari 2021 | 13:30 WIB
Detik-detik dua pemotor dihantam kencang truk saat keluar dari SPBU
Instagram.com/infoupdatejateng
Detik-detik dua pemotor dihantam kencang truk saat keluar dari SPBU

Otomotifnet.com - Honda Vario dan satu motor lainnya yang terlibat kecelakaan maut di Batang sudah diamankan pihak kepolisian.

Kecelakaan yang mengakibatkan satu pemotor tewas ini terjadi di Jalan Raya Subah, Batang tepatnya di depan SPBU 44.512.04 Subah, Jumat (15/1/2021).

Peristiwa kecelakaan nahas itu pun terekam closed circuit television (CCTV) milik SPBU 44.512.04 Subah.

Petugas SPBU yang menyaksikan kejadian tersebut, Naili Maghfiroh mengatakan kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.58 tiba-tiba terdengar suara keras ternyata truk yang melaju kencang menabrak duu motor yang baru saja ia layani.

Baca Juga: Honda Vario Distop Polisi, Auto Kena Tilang, Gara-gara Pelat Nomor Nyeleneh

Kondisi Honda Vario yang dihantam truk
(TRIBUN JATENG/DINA INDRIANI)
Kondisi Honda Vario yang dihantam truk

Truk pun langsung dihentikan oleh warga dan dibawa ke Polsek Subah.

"Dua motor itu baru saja mengisi dan itu saya yang melayani yang satu pakai drigen, yang satu memang didorong karena bannya bocor seperti yang terlihat di CCTV saat mau keluar kel jalan raya dari arah barat tiba-tiba truk melaju kencang langsung menghantam dua motor itu, saya pun kaget," tuturnya (15/1/2021).

Dikatakannya dari kejadian tersebut satu pengendara sepeda motor meninggal dunia saat hendak dibawa ke puskemas dan satu pengendara luka-luka dibawa ke RSUD Bendan.

"Satu pengendara yang bawa drigen meninggal saat dibawa ke Puskesmas, yang satunya luka-luka dibawa ke RSUD Bendan, namun kabar yang saya dapat akhirnya juga meninggal," ujarnya.

Baca Juga: Honda Vario Ngebut, Mahasiswi Panik Ada Gempa, Nyebrang Jalan Berakhir Ditubruk

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa