Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Tiger Revo Tergeletak, Gebrak Truk Tronton Parkir, Pengendara Tak Terselamatkan

Irsyaad Wijaya - Rabu, 24 Februari 2021 | 13:25 WIB
Honda Tiger Revo tabrak truk tronton parkir di Wonokerto, Demak, Jawa Tengah
TribunJateng.com/Istimewa
Honda Tiger Revo tabrak truk tronton parkir di Wonokerto, Demak, Jawa Tengah

Otomotifnet.com - Honda Tiger Revo tergeletak usai gebrak truk tronton parkir.

Kondisinya remuk depan serta kondisi pengendara yang diketahui bernama Zainul Musthofa nyawanya tak terselematkan.

Saksi mata yang juga menolong korban bernama Aris mengatakan, pengendara Tiger Revo awalnya melaju dari arah Semarang menuju Demak, Jawa Tengah.

Lalu setibanya di kawasan Wonokerto, Demak, tepatnya depan pabrik NBI, pengendara tiba-tiba menghajar truk tronton parkir di sisi kiri jalan, (23/2/21).

Baca Juga: Honda Tiger Revo Terjang Bak Truk, Terguling, Jago Merah Muncul Lalap Hingga Gosong

Diduga korban yang mengendari Tiger Revo nopo AD 5086 BZ tidak mengetahui ada truk tronton parkir karena padangan mata terganggu hujan lebat.

Menurut Aris, saat setelah mengalami kecelakan korban masih dalam kondisi bernyawa.

Namun saat tiba di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sunan Kalijaga, korban sudah dinyatakan meninggal dunia.

"Saat ini korban dibawa pulang ke Blora," kata Aris saat dihubungi.

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2021/02/23/zainul-musthofa-meninggal-tabrak-truk-berhenti-di-demak-hujan-deras-bikin-pengelihatan-terbatas

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa