Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemakaian Busi Lewat Dari 20.000 Km Bikin Tarikan Mobil Loyo & Boros BBM? Ini Hasil Ujinya!

Andhika Arthawijaya - Minggu, 28 Februari 2021 | 22:45 WIB
Tes pemakaian busi yang sudah lebih dari 20 ribu km vs busi baru
Dok. OTOMOTIF
Tes pemakaian busi yang sudah lebih dari 20 ribu km vs busi baru

Baik ketika pakai busi lama mapun busi baru, AVG speed Suzuki Ertiga GX ini kami kondisikan sama persis di angka 23,1 km/jam.

Hasilnya, saat menggunakan busi bekas pakai di atas 20.000 km, rata-rata pemakaian bahan bakarnya (Pertalite) tercatat di layar MID sebesar 12,9 km/liter.

Sedangkan pada pengukuran akselerasi, untuk mencapai kecepatan 100 km/jam dari kondisi diam, butuh waktu 15,5 detik.

Sementara untuk mencapai jarak 0 - 201 meter perlu 13,3 detik, lalu untuk menempuh 0 – 402 meter butuh 20,6 detik.

Baca Juga: Mobil Dengan Rasio Kompresi Mesin Tinggi, Haram Pakai Busi Nickel?

Tekanan ban saat pengujian dieting 35/33 psi
Dok. OTOMOTIF
Tekanan ban saat pengujian dieting 35/33 psi

Pengujian kemudian dilanjut menggunakan busi baru dengan merek dan tipe yang sama.

Hasilnya, ternyata konsumsi BBM bisa tembus 13,8 km/liter, atau terjadi peningkatan sebanyak 0,9 km/liter. 

Sementara saat diukur kemampuan akselerasinya, untuk mencapai 0 – 100 km/jam, mampu ditempuh hanya dalam waktu 14,7 detik, atau lebih cepat 0,6 detik dibanding waktu pakai busi bekas.

Sedangkan untuk mencapai jarak 0 201 meter, diraih hanya dalam waktu 12,9 detik, atau lebih cepat 0,4 detik dari busi lama.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa