Bahkan saat sampai di rumah tak langsung membersihkan pecahan kaca depan Colt T120SS miliknya lantaran masih merinding tak percaya kejadian tersebut.
"Sampai rumah mendekati subuh jadi kejadian itu sekitar pukul 04.00 WIB," jelasnya.
Kendati demikian, korban masih bersyukur Dia dan suaminya tak terluka.
Hanya saja kaca depan Colt T120SS miliknya pecah serta bodi depan sisi kiri penyok.
"Kami baru bersihkan kaca siang harinya," tuturnya.
Baca Juga: Tol Kayuagung-Palembang Rawan, Kaca Mobil Sasaran Pelemparan Batu, Lokasi KM 388
"Hari ini mau bawa ke bengkel. Ganti kaca Rp 750 ribu belum sama biaya kenteng," bebernya.
Dia menyebut, saat perjalanan memang berpapasan dengan pengendara motor dari arah berlawan.
Peristiwa pelemparan batu begitu cepat sehingga menduga pemotor tersebutlah yang melemparkan batu ke arah kaca depan Colt T120SS miliknya.
"Kondisi gelap jadi kami tak tahu ada berapa orang, jenis kendaraanya dan ciri-ciri lainnya," ungkapnya.
Dari peristiwa itu, dia menerima secara ikhlas dan memilih untuk tak melaporkan ke pihak kepolisian.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR