Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki APV Ambulans Bonyok Muka, Ngebut Bawa Pasien, Pemotor Tewas Dihantam

Ignatius Ferdian - Rabu, 17 Maret 2021 | 17:15 WIB
Suzuki APV Ambulans bonyok wajah setelah beradu lawan motor
TribunJatim.com/ Hanif Manshuri
Suzuki APV Ambulans bonyok wajah setelah beradu lawan motor

Otomotifnet.com - Suzuki APV ambulans bonyok depan setelah menghantam pemotor yang datang dari arah berlawanan.

Peristiwa ini diketahui terjadi di jalan Jaksa Agung Suprapto, Lamongan, Jawa Timur (17/3/2021).

Insiden ini, sempat membuat arus Lalin di jalan nasional macet beberapa saat dan mengharuskan polisi di Pos 90 (Terminal Lamongan) sibuk mengurasi kemacetan.

Menurut saksi Jarwo, kecelakaan berawal saat Suzuki APV ambulans nopol S 1407 JP yang dikemudikan Suyoto (43) warga Kuluran Kecamatan Kalitengah melaju dari arah barat.

Baca Juga: Suzuki APV Bikin Geger, Berendam di Sawah Tanpa Orang, Oalah Ternyata Begini Ceritanya

Tiban di Ploso Wahyu, arus Lalin sempat macet dan pengemudi ambulans berinisiatif mencari alternatif menyeberang ruas jalan selatan median jalan.

"Sirine dan lampu emergency tetap dinyalakan untuk mendapatkan kesempatan melintas karena memburu agar pasien segera tiba di rumah sakit yang dituju, "kata Jarwo.

Saat ambulans melaju kencang di jalur selatan, ada melaju motor nopol S 5563 AM yang dikemudikan Agus Rusdianto (27) warga Banjaran Baureno Bojonegoro.

Karena jarak sudah begitu dekat, tabrakan tidak terhindarkan.

Baca Juga: Suzuki APV Bonyok Depan Belakang, Tumbuk Mobil Disundul Pikap di Tol Waru-Perak

Dua kendaraan itu adu moncong, tepat bagian tengah depan motor dan ambulans bertabrakan.

" Brak" hingga motor korban rusak parah dan bagian depan bodi ambulans juga ringsek.

Agus terlepas dan terlempar dari atas motornya dan mengalami luka yang cukup serius hingga tewas di TKP.

Kanit Turjawali, Ipda Fifin Yuli S membenarkan insiden tabrakan ambulans dengan pengendara motor tersebut.

Menurutnya, ambulans sudah sesuai SOP karena sedang mengangkut pasien." Lampu, sirine dinyalakan. Sementara pengendara motor juga ada pada jalur yang benar, "katanya.

Sumber: https://jatim.tribunnews.com/2021/03/17/detik-detik-ambulance-plat-merah-yang-angkut-pasien-di-lamongan-tabrak-pemotor-hingga-tewas

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa