Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuling Almaz RS Baru Dilaunching, Komunitas Dapat Jatah Jajal, Ini Komentarnya

F Yosi - Minggu, 21 Maret 2021 | 18:30 WIB
Wuling Almaz RS Baru Dilaunching, Komunitas Dapat Jatah Jajal, Ini Komentarnya
F Yosi/Otomotifnet
Wuling Almaz RS Baru Dilaunching, Komunitas Dapat Jatah Jajal, Ini Komentarnya

Otomotifnet.com - Setelah mengajak para jurnalis nasional menjajal Wuling RS, kali ini Wuling Motors mengajak komunitas Wuling untuk langsung menjajal produknya.

Ini bertujuan untuk memperkenalkan Wuling RS dengan teknologi baru Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE), Wuling Motors kepada komunitas.

Kegiatan ini diikuti oleh Wuling Club Indonesia (WLCI), Cortezian Indonesia (CI), dan Wuling Almaz Indonesia (WALI).

Acara yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan ini diselenggarakan di Kawasan Ancol, Jakarta Utara (19/03/2021).

Baca Juga: Wuling Almaz RS Bawa Fitur WISE dan WIND, Berikut Perbedaannya

"Kami memberikan kesempatan istimewa bagi komunitas Wuling untuk mencoba inovasi WISE yang terdiri dari Internet of Vehicle (IoV) dan Advanced Driver Assitance System (ADAS) di Almaz RS,"

"Dilandasi semangat Drive For A Better Life, kami berharap acara hari ini bisa semakin mempererat kemitraan Wuling Motors dengan komunitas resminya dan mensosialisasikan inovasi WISE lebih luas lagi,” jelas Brian Gomgom selaku Media Relations Wuling Motors.

Dalam kegiatan tersebut, Wuling menyediakan unit Almaz RS yang merupakan flagship model dari Wuling di kategori SUV.

Anggota komunitas diberikan kesempatan untuk berkendara dengan Almaz RS dan mencoba berbagai fitur canggih yang disematkan dalam lini produk flagship ini.

Wuling Almaz RS Baru Dilaunching, Komunitas Dapat Jatah Jajal, Ini Komentarnya
F Yosi/Otomotifnet
Wuling Almaz RS Baru Dilaunching, Komunitas Dapat Jatah Jajal, Ini Komentarnya

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa