Adapun kronologis awal terjadinya kecelakaan itu, disampaikan Kasat Lantas, berawal truk tronton yang dikemudikan oleh Bahtiar Mukhtar bersama kerneknya, Syukri berhenti di bahu jalan untuk buang air kecil dengan menyalakan lampu darurat.
Saat itu, truk tersebut melaju dari arah barat menuju timur (Medan).
Sedangkan Honda Vario yang dikemudikan remaja yang belum diketahui identitasnya itu, melaju tepat di belakang truk tersebut.
Diduga pengendara motor tersebut, kurang memperhatikan adanya truk yang berhenti di bahu jalan di depannya.
Baca Juga: Honda Vario 150 Ditanyain Teman, Tak Nampak di Parkiran Indekos, Pemilik Izin Lihat CCTV Minimarket
Apalagi, saat itu kondisi sedang hujan deras.
Sehingga korban langsung menabrak bagian belakang truk tersebut,hingga korban mengalami luka berat di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR