Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Royal Enfield Meteor 350 Fiturnya Canggih, Bisa Kasih Tahu Arah Jalan Real Time

Antonius Yuliyanto - Kamis, 1 April 2021 | 22:40 WIB
Royal Enfield Meteor 350
Rangga/otomotifnet.com
Royal Enfield Meteor 350

Otomotifnet.com - Royal Enfield Meteor 350 yang diluncurkan di Indonesia kemarin (31/3/2021) tak hanya mengusung desain, sasis dan mesin baru, tapi ada pula fitur baru.

Bahkan dari segi kelengkapan, bisa dibilang ini varian Royal Enfield yang paling bertabur fitur.

Dimulai dari adanya Tripper Navigator, ini pertama kali diterapkan di Royal Enfield.

Tripper Navigator ini dapat terkoneksi dengan smartphone via koneksi bluetooth.

Baca Juga: Royal Enfield Meteor 350 Ada 3 Varian, Apa Saja Perbedaan Ketiganya?

Berupa sistem navigasinya yang terintegrasi dengan Google Maps.

Tripper Navigator menggunakan layar TFT bulat yang diletakkan di cluster panel sebelah kanan. Sistem navigasinya berupa Turn-by-Turn secara real time.

“Kami telah menginvestasikan banyak waktu dan upaya untuk membuat navigasi menjadi mudah dan sangat intuitif dengan integrasi Google Maps."

"Semua informasi lengkap dapat diakses pengendara untuk membuat keputusan yang tepat tanpa mengganggu konsentrasi di jalan,” jelas Siddhartha Lal, Managing Director of Eicher Motor Ltd, perusahaan induk Royal Enfield.

Fitur Tripper Navigator terdapat di Royal Enfield Meteor 350
Rangga/otomotifnet.com
Fitur Tripper Navigator terdapat di Royal Enfield Meteor 350

Selanjutnya spidometernya paduan analog dan digital. Berupa penunjuk kecepatan analog dengan layar digital di tengahnya.

Informasinya cukup lengkap, ada gear position indicator, tripmeter A & B serta fuel, jam, fuelmeter, ECO indicator dan service remainder.

Tersedia pula USB charging port untuk mengisi daya handphone.

Sebagai sistem penerangan utama, headlam masih pakai bohlam halogen tapi dikelilingi dengan DRL (Daytime Running Light) LED.

Baca Juga: Royal Enfield Meteor 350 Gendong Mesin Baru, Minim Getaran, Efek Komponen Ini

Sedangkan stoplamp sudah LED dengan model ring, meski sein masih menggunakan bohlam.

Meteor 350 juga mengadopsi rem double disc, 300 mm di depan dan 270 mm di belakang, lengkap dengan ABS (Anti-lock Braking System) 2 channel.

Sebagai sumber tenaga, Meteor 350 dibekali dengan mesin 1 silinder 349 cc 2 klep SOHC air & oil cooled.

Punya ukuran bore & stroke 72 x 85,8 mm. Dengan sistem pengabutan bahan bakar injeksi.

Menghasilkan tenaga maksimal sebesar 20,2 dk @6.100 rpm dengan torsi 27 Nm @ 4000 rpm.

Motor dengan tagline Cruise Easy ini punya tiga banderol berbeda.

Tipe Fireball Rp 85,1 juta, Stellar Rp 86,5 juta dan Supernova Rp 87,9 juta semuanya off the road.

Sudah dapat dipesan di seluruh jaringan dealer Royal Enfield Nusantara dengan masa inden sekitar 1 bulan.

Penulis: Rangga

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa