Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander dan Nissan Livina mempunyai sejumlah fitur rahasia yang tak diketahui orang banyak.
Beberapa fitur rahasia yang terdapat pada Xpander dan Livina diantaranya auto lock door, auto unlock, reverse sound alarm, rear foglamp, auto fold mirror, mode average fuel consumption, buzzer & horn remote sound, serta coming home & welcoming home light.
Namun, fitur-fitur rahasia ini baru bisa difungsikan setelah diaktifkan melalui program yang ada di Electronic Control Unit (ECU).
Seorang pria bernama Abu Alzam asal Pulogebang, Jakarta Timur membuka jasa untuk mengaktivasi beragam fitur tersebut.
Harga yang ditawarkan pun bisa dibilang sangat terjangkau, yakni Rp 200 ribu untuk pengerjaan di ruko miliknya.
Baca Juga: Beli Xpander Bekas AC-nya Bau Tak Sedap? Begini Cara Mengatasinya!
Sedangkan untuk pemasangan di rumah konsumen, Abu mematok tarif tambahan sesuai dengan jarak. Lantas, seperti apa sih pengerjaan aktivasi fitur Xpander dan Livina ini? Apakah memakan waktu lama dan merusak ECU?
"Cepat kok, hanya 10 menit. Jadi itu cuma nyambungin kabel VCI-nya ke OBD (on-board diagnostics), lalu disambungin ke USB dan dicolok ke laptop, nanti diedit di laptop," ucap Abu (6/7/2021).
Ia mengatakan, proses ini aman karena sama sekali tidak menambah ataupun mengurangi template dan program ECU bawaan kedua LMPV tersebut.
"Editnya juga enggak macem-macem kok, cuma mengubah status dari tidak aktif menjadi aktif atau disable ke enable, sesimpel itu," jelas Abu.
"Karena seperti yang saya bilang tadi, fiturnya atau programnya sudah ada di ECU Xpander dan Livina dari pabrikan, cuma memang sama mereka enggak diaktifkan," tambahnya.
Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF : Penyebab Rem Mitsubishi Xpander Bergetar
Abu pun mengkalim, proses ini aman dan tidak merusak ECU kedua mobil asal Jepang tersebut.
"Enggak, sama sekali tidak merusak ECU. Karena sistem atau template-nya sudah ada di ECU, saya cuma tinggal mengaktifkan saja. Saya juga enggak berani untuk mengutak-ngatik program atau template aslinya," tukasnya.
Bagi yang tertarik, bisa langsung menghubungi Abu di nomor 081214936663.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR