Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Skutik Imut Yamaha Penggerak Pakai Kopel dan Gardan, Mesin 2-Tak 50 cc

Irsyaad Wijaya,Gayuh Satriyo Wibowo - Kamis, 22 Juli 2021 | 13:00 WIB
Yamaha Malic yang menggunakan gardan
Gayuh Satriyo GridOto
Yamaha Malic yang menggunakan gardan

Otomotifnet.com - Skutik imut Yamaha penggerak pakai kopel dan gardan dengan mesin 2-tak 50 cc.

Bentuknya mungil dengan sasis sederhana dan nyaris telanjang, karena hanya ada sayap bodi depan.

Selain itu skutik ini cuma memiliki jok tunggal dengan ukuran roda 10 inci saja.

Jika penasaran, skutik imut ini bernama Yamaha Malic.

Melansir Global.yamaha-motor.com, Yamaha Malic Motor ini dulunya diperkenalkan pada 1979 dengan kode bodi LC50.

Baca Juga: Skutik Mungil Kolaborasi Honda dan Yamaha, Teknologi eSP, Rp 27 Jutaan

Yamaha Malic
Ardhana Adwitiya Budianto
Yamaha Malic

Mesin 49 cc 2-tak satu silinder dipercaya sebagai jantung pacu.

Enggak butuh mesin terlalu gede. Maklum, ukuran motor juga kecil.

Dengan ukuran dapur pacu segitu, power yang dihasilkan sebesar 2,7 dk dan torsi 3,9 Nm.

Yamaha Malic
Gayuh Satriyo GridOto
Yamaha Malic

Selain itu, yang membuat Yamaha Malic unik adalah sistem penggerak berupa gardan atau differential lo.

Jarang kan melihat ada motor kecil yang sistem penggeraknya mirip mobil?

Gardan ini menyalurkan tenaga dari dari mesin ke roda belakang melalui transmisi otomatis 2-percepatan.

Motor ini juga sempat beredar di Indonesia.

Speedometer pada Yamaha Malic
Gayuh Satriyo GridOto
Speedometer pada Yamaha Malic
Indikator bahan bakar pada Yamaha Malic
Gayuh Satriyo GridOto
Indikator bahan bakar pada Yamaha Malic
 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa