Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Cek Kampas Rem Mobil Aus, 4 Indikator Ini Bisa Jadi Rujukan

Andhika Arthawijaya - Jumat, 6 Agustus 2021 | 13:25 WIB
Ilsutrasi pengecekan komponen rem mobil
Dok.OTOMOTIF
Ilsutrasi pengecekan komponen rem mobil

Kedua, lanjut Wandi sapaan akrabnya, bisa dilihat dari level minyak rem yang ada di tabung reservoir-nya.

Misalnya saat kampas rem masih tebal atau baru posisi permukaan minyak rem berada di garis paling atas (upper level), maka ketika kampas rem menipis permukaan minyak rem akan turun mendekati garis batas terbawah.

Level minyak rem turun di tabung reservoir,  bisa menandakan kampas rem mulai menipis atau ada kebocoran
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Level minyak rem turun di tabung reservoir, bisa menandakan kampas rem mulai menipis atau ada kebocoran

Baca Juga: Kapan Harus Servis Rem Mobil? Jangan Sampai Permukaan Disc Brake Jadi Begini!

Nah, saat minyak rem turun dari batas atas ini jangan langsung ditambah ya sob.

Sebab ketika kampas rem diganti baru, permukaan minyak rem ini otomatis akan naik lagi dengan sendirinya.

“Ketiga, pada disc brake biasanya ada plat indikator pembatas kalo plat udah tipis. Nanti plat itu akan kena disc brake dan muncul bunyi saat direm,” jelas Suwandi lagi.

Plat indikator ketebalan kampas rem
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Plat indikator ketebalan kampas rem

Lantas bagaimana dengan rem jenis teromol pada roda belakang?

“Kalau kampas rem belakang, apalagi yang model teromol, ciri-cirinya biasanya (tarikan, red) handbrake jadi terlalu tinggi,” tambahnya.

Tuas rem tangan bila sudah disetel berkali-kali jarak mainnya mulai tinggi lagi, bisa menandakan kampas rem belakang sudah aus
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Tuas rem tangan bila sudah disetel berkali-kali jarak mainnya mulai tinggi lagi, bisa menandakan kampas rem belakang sudah aus

Oiya, menurut Suwandi beberapa ciri-ciri di atas juga bisa menandakan gejala ada kebocoran minyak rem bocor loh, yaitu level minyak rem turun, kampas rem kotor dan bunyi, atau kabel handbrake terlalu molor sehingga jarak mainnya jadi tinggi.

Tuh sob, yuk periksa kondisi rem mobil Anda!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa