Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mocil Imut Pamer Aura Scrambler, Siap Buat Boncengan Sambil Muter Komplek

Ferdian - Rabu, 18 Agustus 2021 | 22:00 WIB
Pocket Bike minta dirombak ala scrambler
Ferdian/Otomotifnet
Pocket Bike minta dirombak ala scrambler

Otomotifnet.com - Enggak melulu motor gede yang bisa dimodifikasi dengan berbagai genre, mocil pun bisa jadi bahan.

Salah satunya adalah pocket bike bermesin 50 cc satu ini yang dirombak ala-ala scrambler dengan warna hijau mencolok.

Motor mungil ini dirombak dari mulai sasis juga bagian bodinya.

Bodi ditata ulang biar makin ramping
Ferdian/Otomotifnet
Bodi ditata ulang biar makin ramping

"Pertama masuk motornya terlalu nungging, owner mintanya biar bisa dibikin boncengan, munculah ide scrambler," ucap Sastro, builder Sastro owner SSCustomcycles.

Pertama yang digarap adalah bagian rangka yang dari pabrikannya lumayan lebar dibuat jadi lebih ramping.

"Rangka dibikin lebih ramping, tujuannya biar posisi kaki pas belok jadi agak nyaman," tambah Sastro.

Tampak depan dan belakang
Ferdian/Otomotifnet
Tampak depan dan belakang

Baca Juga: Cleveland The Ace Kental Gaya Classic Scrambler, Aspal Hingga Tanah Ayo..

Perbandingan antara Honda CRF150 dan si mocil
Ferdian/Otomotifnet
Perbandingan antara Honda CRF150 dan si mocil

Setelah rangka sudah jadi, lanjut ke proses pembuatan bodi yang memakan waktu tidak terlalu lama karena ukurannya yang mungil.

Bodinya sendiri pakai plat galvanis ukuran 0.8 mm.

Tampilan motor sebelum dirombak
Ferdian/Otomotifnet
Tampilan motor sebelum dirombak

"Bodinya juga dirombak total, lalu untuk jok dari yang awalnya single seater jadi bisa buat boncengan," ujar Sastro.

Biar makin gagah, setang baplang ini dipadukan dengan lampu warna orange klasik dan ada covernya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa