Otomotifnet.com - Kira-kira apa ya istimewanya, Yamaha Mio Smile 2008 laku dijual Rp 20 juta.
Motor matik keluaran Yamaha ini bisa dibilang cukup sukses di masanya, mulai dari Mio Sporty hingga Mio Smile pada 2003 hingga 2013 silam.
Dengan munculnya tren restorasi, menjadikan tampilan Yamaha Mio Lawas menjadi segar kembali layaknya motor baru.
Tren ini juga membuat sebagian unit Yamaha Mio kondisi istimewa dijual dengan harga tinggi.
Seperti Yamaha Mio Smile dari Zack Motor yang laku terjual seharga Rp 20 juta, beberapa waktu lalu.
Apa kelebihan Yamaha Mio Smile dari Zack Motor yang laku Rp 20 juta tersebut?
Hal ini disampaikan Ahmad Muzaki, selaku Owner showroom motor Zack Motor saat dihubungi (1/10/2021).
Baca Juga: Harga Mulai Digoreng, Tiga Warna Yamaha Mio Generasi Pertama Ini Paling Mahal
"Mio Smile ini tahun 2008, kondisi istimewa karena dibangun ulang dengan berbagai part yang semuanya baru," kata Ahmad Muzaki.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Motorplus Online |
KOMENTAR