Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cek Indikator Aki, Wajib Hati-hati Kalau Tiba-tiba Menyala, Ini Tertuduhnya

Toncil - Rabu, 27 Oktober 2021 | 17:00 WIB
Hati-hati kalau indikator aki tiba-tiba menyala. Wajib waspada
toncil/Otomotifnet
Hati-hati kalau indikator aki tiba-tiba menyala. Wajib waspada

 

Otomotifnet.com – Jangan pernah mengabaikan informasi yang terpampang di layar dasbor. Bisa jadi itu mengancam keberlangsungan perjalanan atau umur pakai komponen.

Agak menyeramkan kalau tiba-tiba indikator aki menyala saat perjalanan.

Ini tidak mengindikasikan aki yang bermasalah, tapi justru pengisian kelistrikan.

Baca Juga: Mobil Matic Asal Pasang Aksesori Kelistrikan, Akibatnya Bisa Begini!

Tertuduhnya hampir dapat dipastikan dynamo ampere atau alternator sudah minta diperbaiki.

“Coba cek ke bengkel dinamo atau alternator. Bisa dari diode, arang, IC, gulungan, rotor atau juga collector,”

“Antara komponen-komponen itu pasti ada yang minta diganti,” ucap Ade Hidayat dari bengkel dinamo dan radiator Family Service di jalan Jombang Raya no 56, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Bikin Pemilik Bingung, Ada Dua Sebab Electric Retract Spion Tewas Mendadak

Mengenai biayanya, Ade menyebut bergantung pada kerusakan yang dialami dan komponen yang diganti.

Paling mahal kalau sampai rotor yang kena. Karena harus mencari persamaan antar mobil jika di bengkel tidak ada stok.

 

Untuk biaya bongkar, pasang dan periksa kerusakan dikenakan biaya Rp 250 ribu.

Jika dibiarkan, maka semua komponen yang berhubungan dengan kelistrikan akan melemah kinerjanya.

“Kalau sedang diperjalanan dan indikator aki nyala, kemudian mesin mati, hampir pasti nantinya tidak bisa start lagi,”

Baca Juga: Dinamo Starter Mobil Loyo, Mesin Susah Hidup, Komponen Ini Rusak

“Karena tidak ada tenaga dari aki untuk menghidupkan kembali mesin mobil,” tutur pria asal Tasikmalaya, Jabar ini.

Family Service
jln Jombang no 56
Tangerang Selatan

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa