Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Akhirnya Suzuki Gixxer SF 250 Dipasarkan di Indonesia, Banderolnya Gak Sampai Rp 50 Juta!

Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - Rabu, 10 November 2021 | 14:05 WIB
Suzuki Gixxer SF 250 Triton Blue/Silver (100th Year Anniversary Edition)
Suzuki
Suzuki Gixxer SF 250 Triton Blue/Silver (100th Year Anniversary Edition)

Mesinnya didukung teknologi pendinginan Suzuki Oil Cooling System (SOCS).

Teknologi SOCS membuat total bobot mesin menjadi lebih ringan.

Di sektor rem, di kedua roda pakai tipe cakram dan dikawal teknologi Anti-Lock Brake System (ABS) dual channel.

Gixxer SF 250 hadir dengan pilihan warna Triton Blue/Silver (100th Year Anniversary Edition), dan Metallic Triton Blue dan Metallic Matte Black.

Suzuki Gixxer SF 250 Metallic Matte Black
Suzuki
Suzuki Gixxer SF 250 Metallic Matte Black

Baca Juga: Suzuki Gixxer SF 250 Facelift Dipersiapkan, Brosur Tersebar, Emisi BS6

Gixxer SF 250 dibanderol dengan harga Rp 49.300.000 (on the road DKI Jakarta), enggak sampai Rp 50 juta!

Teuku Agha, 2W Sales & Marketing Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), menjelaskan bahwa Gixxer SF 250 sudah menjadi topik pembicaraan dalam beberapa waktu terakhir oleh konsumen motor, dan saat ini Suzuki menghadirkan produk baru tersebut ke pasar Indonesia sebagai model yang eksklusif.

“Pasar sepeda motor 250 cc cukup menarik bagi kami karena karakter konsumennya yang menyukai eksklusivitas dan petualangan.”

“Untuk itulah Gixxer SF 250 hadir bagi konsumen yang mencari sepeda motor sport touring dengan desain yang tajam, tampilan sporty, serta performa kuat.”

“Dengan adanya Gixxer SF 250, Suzuki dapat semakin meningkatkan eksistensinya di segmen sepeda motor premium di Tanah Air,” terangnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa