Otomotifnet.com - Tim redaksi kembali mendapatkan foto istimewa produk baru dari dua merek sekaligus.
Yup, bisa dipastikan, foto tersebut menampakan Hyundai Creta dengan balutan serba hitam dan Toyota Avanza Facelift.
Tapi ada yang unik dari foto tersebut, sebab Hyundai Creta dengan kamuflase tersebut ibarat ngeledek Toyota Avanza Facelift yang tengah digendong truk trailer.
Posisinya, Hyundai Creta mengekor di belakang truk trailer berisi Avanza Facelift yang melintas di Jl Pluit Selatan Raya, Penjaringan, Jakarta Utara, (9/11/21).
Bicara keduanya, Toyota All New Avanza dan All New Veloz sudah meluncur kemarin secara virtual, (10/11/21).
Baca Juga: Hyundai Creta Tak Lama Lagi Meluncur, Ini Fakta dan Bocoran Fiturnya
Sementara Hyundai Creta baru akan mewujudkan tanpa aling-aling di gelaran GIIAS 2021.
Seperti rilis yang diterima tim redaksi, Hyundai Creta menjadi mobil pertama yang dirakit di pabrik Hyundai Indonesia.
Lalu fakta lain mengenai Hyundai Creta ini yakni memiliki ciri khas berupa Parametric Jewel Hidden-Type DRL, lampu DRL yang bentuknya mirip bumerang saat dinyalakan serta terlihat menyatu dengan grille saat dimatikan.
Selain itu, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) juga memberika sedikit fitur SUV barunya ini.
Yakni berupa panoramic sunroof dan sistem audio premium dari Bose serta informasi yang lengkap dari panel kluster LCD berukuran 10,25 inci.
Paling terbaru, Hyundai Creta juga akan dilengkapi teknologi bernama Bluelink yang membuat pengguna bisa terhubung dengan mobil melalui smartphone.
Dengan Hyundai Bluelink ditawarkan fitur Stolen Vehicle Tracking dan Stolen Vehicle Immobilization.
Fitur ini akan aktif saat terjadi percobaan pencurian kendaraan, dengan cara mengirimkan notifikasi ke smartphone pelanggan dan menghentikan mobilisasi kendaraan secara total pada saat pelanggan menghubungi Call Center.
Selain itu, ada juga pula fitur Valet Parking Mode, fitur yang akan mengunci atau menutup akses terhadap semua pengoperasian sistem infotainment pada saat mobil sedang mendapatkan layanan parkir valet.
Untuk mendapat informasi lengkapnya, nantikan artikel selanjutnya dari laporan tim redaksi yang berkunjung langsung di GIIAS 2021.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR