Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Hanya Kumpul-kumpul, Para Pencinta Mobil Retro Juga Adakan Kontes

Toncil - Rabu, 24 November 2021 | 21:40 WIB
Para pencinta mobil retro berkumpul sekaligus menggelar kontes
Garis Enterprise
Para pencinta mobil retro berkumpul sekaligus menggelar kontes

Otomotifnet.com – Mobil-mobil retro kini sedang digandrungi kehadirannya. Cukup banyak mobil-mobil kategori retro yang dibangun ulang, dipermanis dan dipertahankan keasliannya.

Para penikmat mobil-mobil retro tersebut biasanya punya kenangan tersendiri terhadap mobil yang dimilikinya tersebut.

Bisa dibeli karena pernah punya memori atau juga meneruskan merawat dari orang tua.

Baca Juga: Toyota Starlet Kapsul Banyak Diburu, Harga Unitnya Masih Relatif Murah, Mulai Rp 30 Jutaan

Banyaknya para penggemar retro, sampai bikin acara bertajuk ‘Tropi 6 – Kopdar Akhir Tahun Retro Car' (21/11/2021).

Tidak sekedar kumpul-kumpul saja, tapi juga diisi kontes, bursa bagasi dan bursa jual mobil

“Acara ini jadi ajang silaturahmi dan apresiasi dari hasil karya mobil-mobil retro yang ada,” sebut Yoko Stanza, penggagas acara.

Baca Juga: Suzuki Amenity 1991 Tampil Kalem Dengan Gaya Cultus Aussie-Amerika

Sementara itu, Hari Bravo dari Garis Enterprise sebagai event organizer acara menyebut kalau dalam acara tersebut ada 378 mobil retro.

“Tentu dari berbagai merek, model mobil dan tahun. Semua berkumpul dan melakukan silaturahmi,” ungkapnya.

 

Dari peserta-peserta itu sebanyak 49 mobil ikut dalam kontes. Kemudian ada 10 peserta yang ikut bursa bagasi dan 9 ikut bursa jual mobil.

Kategorinya ada best sedan, best station wagon, best coupe, best jip, best pick up, bahkan juga sampai ke tampilan mobil balap. Tidak ketinggalan tampilan yang benar-benar orisinal.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa