"Saran sih tinggi maksimal ketika terpasang jangan sampai lebih dari dari 2,1 meter," kata Lufti.
"Biar aman dan nyaman saat masuk gerbang tol atau masuk basement parkiran yang dibeberapa lokasi memiliki batas tinggi maksimal," sambungnya.
Ketika ingin bepergian jauh pastikan mengecek semua perangkat yang berhubungan sama roof box.
"Double check, pastikan semua footpack yang menempel ke atap mobil kencang tidak ada yang bergeser," sarannya.
"Pastikan juga barang bawaan yang di dalam roof box terikat dan tidak bergeser, lalu pastikan juga kuncian roof box ke wingbar atau squarebar kencang," lanjutnya.
"Terakhir, pastikan roof box terkunci, jangan lupa bawa kuncinya biar kalau sudah sampai di tempat liburan bisa dibuka roof box-nya, hehe...," tandasnya sambil tertawa.
Baca Juga: Ramai Roof Box Kena Tilang, Aslinya Lebih Aman Ketimbang Pasang Terpal
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR