Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

NFT Kawasaki W175 Custom Dilelang di OpenSea, Buka Harga Rp 710 Juta?

Panji Nugraha - Rabu, 26 Januari 2022 | 16:50 WIB
Kawasaki W175 miliknya yang bertemakan Bitcoin di OpenSea
Istimewa
Kawasaki W175 miliknya yang bertemakan Bitcoin di OpenSea

Otomotifnet.com - NFT motor Kawasaki W175 custom milik Agus Artemis dilelang lewat OpenSea dan dibanderol dengan harga setara Rp 710 juta.

NFT atau atau non-fungible token kini menjadi bahasan yang tengah ramai diperbincangkan di berbagai platform media sosial.

Lampu depan khas besutan cafe racer
Istimewa
Lampu depan khas besutan cafe racer

NFT viral setelah foto-foto selfie dari sosok Ghozali yang laku dijual hingga Rp 1,5 miliar di marketplace OpenSea.

Banyak tanggapan pro dan kontra akan peristiwa ini, bahkan sekarang banyak bermunculan orang-orang yang mengikuti jejak Ghozali dengan mengunggah foto selfie di OpenSea.

Agus Artemis, trader sekaligus founder dari salah satu komunitas yang fokus mengedukasi cryptocurrency, blockchain, dan NFT di Bandung baru-baru ini mengunggah NFT motor Kawasaki W175 miliknya yang bertemakan Bitcoin di OpenSea
Istimewa
Agus Artemis, trader sekaligus founder dari salah satu komunitas yang fokus mengedukasi cryptocurrency, blockchain, dan NFT di Bandung baru-baru ini mengunggah NFT motor Kawasaki W175 miliknya yang bertemakan Bitcoin di OpenSea

Berbeda dengan yang lain yang mengunggah foto diri, Agus Artemis, trader sekaligus founder dari salah satu komunitas yang fokus mengedukasi cryptocurrency, blockchain, dan NFT di Bandung baru-baru ini mengunggah NFT motor Kawasaki W175 miliknya yang bertemakan Bitcoin di OpenSea. 

Dalam unggahan tersebut, dirinya melelang Kawasaki W175 mulai 20 Ethereum (ETH) atau setara dengan Rp 710.000.000.

Sok depan sudah upside down
Istimewa
Sok depan sudah upside down

Waktu lelang sudah dibuka mulai 25 Januari hingga 1 Februari mendatang.

Tidak hanya dalam bentuk digital, siapa pun yang membeli NFT tersebut juga akan mendapatkan motor yang dinamakan The Denox Naked Racer Bitcoin W175.

Kawasaki W175 ini pakai speedometer digital
Istimewa
Kawasaki W175 ini pakai speedometer digital

Agus Artemis melakukan hal ini bukan semata-mata mengejar keuntungan, melainkan dirinya sekaligus melakukan edukasi kepada masyarakat tentang NFT.

"NFT tidak selalu hanya tentang karya digital, fungsi NFT sebagai lisensi sebuah karya justru juga dapat dikaitkan dengan karya fisik," ujar Agus.

Sok belakang Ohlins
Istimewa
Sok belakang Ohlins

Ia memberi contoh adopsi NFT untuk karya tulis seperti buku, menurutnya NFT dapat dijadikan solusi bagi kasus pembajakan buku.

Jika penulis memanfaatkan buku, maka pembaca akan memiliki bentuk fisik buku sekaligus lisensinya secara digital.

Area mesin Kawasaki W175 resik dan karburator sudah diupgrade
Istimewa
Area mesin Kawasaki W175 resik dan karburator sudah diupgrade

Upaya edukasi NFT ini bukanlah upaya pertama Agus, Ia sempat menginisiasi kompetisi musik The Root of Satoshi Nakamoto. 

Kompetisi musik yang bertemakan edukasi blockchain dan NFT pertama di Indonesia.

Buntut belakang bertuliskan Cryptoiz.net
Istimewa
Buntut belakang bertuliskan Cryptoiz.net

Agus percaya bahwa adopsi blockchain sangat berguna untuk masa depan, masalah bagi seniman seperti pembajakan hingga royalti akan terpecahkan dengan adanya blockchain dan NFT.

Bila ada yang tertarik, silakan klik link ini.

Baca Juga: Jarang yang Tahu, W175 Chopper-Racer Jokowi Merupakan Evolusi Custom Ketiga, Ini Sejarahnya

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa