Otomotifnet.com – Akhir pekan lalu (6/2), ada acara menarik kumpul komunitas bertajuk Kumbar Jor-Joran di area Edutown, seberang Mal Aeon, BSD.
Ada sekitar 500-an lebih mobil berbagai model hadir dari banyak komunitas mobil.
Acara Kumbar atau Kumpul Bareng ini sejatinya diadakan di daerah Kota Bintang, Bekasi namun kali ini lokasinya bergeser ke BSD, Tangerang.
“Jadi setahun sekali acara ini pindah lokasi, kali ini di BSD,” terang Helmiee, penggagas acara Kumbar sekaligus pemilik showroom mobil Kedai Built Up, Bekasi.
Menurut Helmiee lagi, acara yang bertajuk Kumbar Jor-Joran, bukan bermaksud bikin heboh dengan kata Jor-Joran, “Cuma karena para pemilik mobil yang hadir ke lokasi ini umumnya lewat jalan tol Jorr (Jakarta Outer Ring Road), makanya dipakai nama Jor-Joran,” kekeh Helmie lagi.
Saat pelaksanaan acara berlangsung, parkiran luas di Edutown menjadi lautan mobil klasik, retro dan langka. Acara ini semacam silaturahmi antar pemilik mobil hobi di hari Minggu.
Acaranya sendiri dimulai sejak jam 9 pagi dan berakhir sore hari. Sengaja, tak ada ritual seremoni ataupun hiburan, “Kita kumpul-kumpul saja, tetap dengan prokes ketat, tak ada panggung atau musik,” terang Helmie lagi.
Kendati sempat terjadi hujan angin yang membuat sebagian tenda acara rubuh, namun acara tetap berlangsung seru dan ramai.
Pengunjung yang hadir tetap menikmati acara kumpul-kumpul santai, sambil cuci mata dan berbelanja di barisan booth penjual aksesori serta spare parts, serta beberapa food truck yang menjajakan berbagai menu makanan.
Keseruan acara di Kumbar Jor-Joran juga telah kami buatkan liputan Live Facebook-nya di laman Facebook: Otomotif Weekly.
Berikut ini beberapa foto-foto suasana Kumbar Jor-Joran di Edutown, BSD, Tangerang.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR