Otomotifnet.com - Daihatsu Gran Max berakhir ringsek usai dikejar-kejar polisi (25/2/2022) malam hari.
Mobil ini mencoba melarikan diri dari arah Kemayoran menuju Kelapa Gading.
Diketahui, pria yang belum diketahui identitasnya ini merupakan tersangka kasus narkoba.
Saat mengemudikan Daihatsu Gran Max B 9620 PCE, pria ini tancap gas secara ugal-ugalan menyusuri jalan raya.
Di tengah pelariannya, ia bahkan diketahui sempat menabrak sejumlah pengguna jalan.
Pelarian tersangka narkoba ini berhenti di Jalan Boulevard Barat Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Berdasarkan pantauan di lokasi pukul 22.00 WIB malam ini, kondisi mobil ringsek parah di bagian depannya.
Mobil yang dikemudikan pelaku ini mengalami kaca pecah dan ban depan sisi kanannya hancur.
Mobil yang berwarna putih itu juga rusak di bagian spion hingga kaca kiri kanannya.
Salah satu narasumber di lokasi, Y mengatakan, pelaku kabur dari wilayah Kebon Kosong, Kemayoran.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR