Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panther Hitam Jadi Saksi, Ada Obrolan Keji Tiga Anggota TNI Sebelum Buang Jasad Sejoli Nagreg

Irsyaad W - Kamis, 10 Maret 2022 | 16:11 WIB
Isuzu Panther hitam yang dipakai tiga oknum anggota TNI AD membawa kabur dan membuang dua jasad remaja tabrakan di Nagreg, Jawa Barat
Tangkapan layar Instagram.com/infobandunglive
Isuzu Panther hitam yang dipakai tiga oknum anggota TNI AD membawa kabur dan membuang dua jasad remaja tabrakan di Nagreg, Jawa Barat

Oditur Militer Kolonel Sus Wirdel Boy membacakan kronologi pembuangan jasad korban.

Koptu Ahmad Sholeh dan Kopda Andreas Dwi Atmoko mulanya enggan buang lakukan perbuatan tersebut.

Mereka meminta Kolonel Priyanto, untuk membawa Salsabila dan Handi ke Puskesmas.

Namun Priyanto menolak permintaan tersebut.

"Itu anak orang pasti dicariin sama orang tuanya, mending kita balik," ucap Koptu Ahmad Sholeh dan Kopda Andreas Dwi Atmoko dalam naskah kronologi.

"Kamu diam saja ikuti perintah saya," tegas Priyanto ke dua anak buahnya.

Oditur Militer Tinggi II Jakarta, Kolonel Sus Wirdel Boy saat bacakan dakwaan terhadap Kolonel Priyanto aktor buang jasad sejoli Nagreg
TribunJakarta.com/Bima Putra
Oditur Militer Tinggi II Jakarta, Kolonel Sus Wirdel Boy saat bacakan dakwaan terhadap Kolonel Priyanto aktor buang jasad sejoli Nagreg

Tak menyerah, Ahmad Sholeh dan Andreas Dwi Atmoko kembali memohon ke Priyanto untuk mengurungkan niat jahatnya.

Dua anak buahnya mengaku tak ingin terlibat dalam masalah.

Priyanto tetap tak bergeming dan mengatakan perbuatan jahat lain yang pernah dilakukan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa