Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Diloakin, Kalau di Tangan Tepat, Harga Pelek Kaleng Bisa Jadi Selangit

Irsyaad W,Wisnu Andebar - Senin, 28 Maret 2022 | 08:20 WIB
Pelek kaleng OEM CR-V Australia dan ban pacul, keren!
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Pelek kaleng OEM CR-V Australia dan ban pacul, keren!

"Itu jadi warna favorit karena masuk ke segala warna mobilnya, mau terang atau gelap cocok saja," ujarnya.

Zibekk juga berikan opsi penambahan adaptor agar tampilan peleknya agak nongol keluar.

"Paling tebal 3 cm, enggak boleh lebih dan dibikin bagus supaya enggak goyang," tuturnya.

Lanjut Zibekk, bengkelnya tidak hanya menjual pelek kaleng hasil modifikasi.

Tapi juga menerima jasa buat konsumen yang bawa pelek sendiri.

"Kalau bawa pelek sendiri kena biaya cat Rp 1 juta dan dop Rp 850 ribu untuk empat pelek," jelasnya.

Pelek Kaleng Taruna dicari untuk mobil bergaya ALTO
ZC Distromotive
Pelek Kaleng Taruna dicari untuk mobil bergaya ALTO

"Sedangkan kalau beli jadi kisaran harga Rp 2,75 juta sampai Rp 3,5 juta," sebutnya.

Ia menambahkan, tren pelek kaleng lagi digandrungi pemilik Honda CR-V, Mobilio.

Juga pada Jazz dan Brio yang banyak diganti pakai pelek kaleng.

"Ambil contoh, CR-V itu pakai pelek ukuran ring 16 harganya kena Rp 2,85 juta," bebernya.

"Itu pakai pelek kaleng punya Toyota Rush," tandas Zibekk.

Pasang pelek kaleng 15 inci dibalut ban M/T
Istimewa/Oki
Pasang pelek kaleng 15 inci dibalut ban M/T

Baca Juga: Innova dan CR-V Bergaya Alto, Pakai Pelek Kaleng, Kembali Tren

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa