Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kupas Lengkap Spek Kijang Innova EV, Masih Ada Kopel Penggerak Roda Belakang

Dwi Wahyu R.,Irsyaad W - Jumat, 1 April 2022 | 15:00 WIB
Toyota Kijang Innova EV Concept di IIMS 2022
Dwi Wahyu R./GridOto.com
Toyota Kijang Innova EV Concept di IIMS 2022

Sebagian bodi motor listrik Toyota Kijang Innova EV Concept
Dwi Wahyu R./GridOto.com
Sebagian bodi motor listrik Toyota Kijang Innova EV Concept

Bodi motor listrik berwarna silver dan terdapat sejumlah kabel berwarna oranye.

Lalu kolong bagian tengah ada sepasang kotak persegi panjang.

Merupakan letak baterai buat menyimpan arus listrik di Toyota Kijang Innova EV.

Menarik, di antara dua kotak baterai itu ada semacam got besar buat lewat kopel.

Yup, Kijang Innova EV ini masih berpenggerak roda belakang alias Rear Wheel Drive (RWD).

Jadi kopel ini menyalurkan tenaga dari motor listrik untuk memutar roda belakang.

Makanya di kolong belakang Toyota Kijang Innova EV ini masih ditemui gardan.

Tempat menaruh baterai Toyota Kijang Innova EV Concept
Dwi Wahyu R./GridOto.com
Tempat menaruh baterai Toyota Kijang Innova EV Concept

Komponen yang hilang di kolong Toyota Kijang Innova EV adalah knalpot.

Sebab mesin bakarnya sudah diganti motor listrik.

Kemudian kolong belakang tak dijumpai lagi tangki bahan bakar.

Gantinya sebuah kotak berwarna hitam.

Di dalam kota tersebut terdapat komponen berwarna silver serupa dengan motor listrik di depan.

Untuk konstruksi kaki-kaki atau suspensi Kijang Innova EV ini masih sama dengan model bensin yang dijual saat ini.

Kolong Toyota Kijang innova EV dilihat dari depan
Dwi Wahyu R./GridOto.com
Kolong Toyota Kijang innova EV dilihat dari depan

Tampak belakang Toyota Kijang Innova EV Concept
F.Yosi/Otomotifnet
Tampak belakang Toyota Kijang Innova EV Concept

Baca Juga: Toyota Tepati Janji, Bawa Kijang Innova EV Concept di IIMS 2022

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa