Satu-satunya penghalang besar Rossi CS untuk kembali hanya kontrak dengan Ducati yang baru berakhir di 2024.
Meski sudah pensiun dan gagal jadi tim satelit Yamaha, pihak Rossi dan manajemen VR46 terus berhubungan dengan petinggi tim garpu tala.
VR46 dan Yamaha bahkan membuat proyek sebuah tim di Moto2 mulai tahun 2022 ini.
Hubungan baik kedua pihak cukup mendukung wacana ini.
Selain itu, manajer Enea Bastianini tersebut juga membocorkan bahwa Fabio Quartararo takkan mungkin meninggalkan Yamaha dalam waktu dekat.
Meskipun sedang ramai gosip Quartararo untuk pindah, Pernat merasa sejauh ini hal itu tak berarti apa-apa.
"Aku yakin dia takkan pergi, Yamaha akan memberikannya motor baru dan dia menerimanya, barangkali dengan gaji yang memuaskan," jelas pria yang mengorbitkan nama Valentino Rossi ini.
Baca Juga: Tim Suzuki Kerja Keras, Alex Rins Sampai Bilang Begini ke Mekanik
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR