Otomotifnet.com - Daihatsu Luxio remuk parah di Jalan Lingkar Salatiga, Jawa Tengah.
Kecelakaan tunggal ini bahkan sampai memicu suara ledakan.
Tepatnya sekitar pukul 09:30 WIB, (18/4/22).
Diketahui, Luxio tersebut dikemudikan Fauzan Azima asal Bekasi Timur.
Informasinya Ia dalam perjalanan menuju Magetan, Jawa Timur.
Menurut Saksi, Surip, Luxio tersebut melaju dari arah Semarang menuju Solo.
"Tadi itu dari arah Semarang mobil itu oleng ke kanan," kata Surip, (18/4/22).
Pengemudi Luxio diduga mengantuk, lalu oleng dan menabrak pohon.
"Mobil itu tadi oleng ke kanan lalu langsung menabrak pohon yang ada di atas pembatas tengah jalan," terangnya.
"Untung tadi arus lalu lintasnya pas sepi,” paparnya.
Saat menabrak pohon, terdengar suara ledakan. seperti ban pecah.
Dalam kecelakaan ini, kondisi Luxio rusak parah di panel bodi depan.
Bumper sampai kap depan ringsek.
"Pohon yang di tabrak sampai patah dan tumbang," ungkapnya.
Beruntung, enam orang di dalam kabin selamat tanpa luka, hanya mengalami syok.
Baca Juga: Petaka Beruntun di Juwana Pati, Luxio Rebah di Selokan, Nyawa Pemotor Terenggut
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR