Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Galeri Foto BSD Street Race Polda Metro Jaya, Kawasaki H2 Hingga Dodge Challenger SRT Ikut Ngegas

Raspati Dana - Selasa, 26 April 2022 | 17:20 WIB
Suasana jalannya BSD Street Race
Didit/Otomotifnet
Suasana jalannya BSD Street Race

Otomotifnet.com - Sempat tertunda karena kenaikan kasus Covid-19 varian omicron, akhirnya ajang balap BSD Street Race sukses diselenggarakan.

Ini merupakan kali kedua balapan yang difasilitasi Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) itu digelar.

Sebelumnya, kegiatan serupa telah dilaksanakan di Ancol, Jakarta Utara pada Januari 2022 lalu.

Berlangsung selama 3 hari berturut-turut (22-24/4/2022), BSD Street Race berlokasi di Jalan GIPTI Bumi Serpong Damai (BSD) City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Total ada 657 peserta yang mengikuti event ini, dengan rincian 300 pembalap masing-masing di hari pertama dan kedua, serta 57 pembalap di hari ketiga.

Berikut kumpulan foto serba-serbi jalannya balapan yang dirangkum tim Otomotifnet.

Ada 5 kelas yang dilombakan di hari pertama (22/4/2022), yaitu All Bike Bebek 2-tak, All Bike Bebek 4-tak, All Bike Sport 2-tak, All Bike Sport 4-tak, dan All Bike Matic.
Didit/Otomotifnet
Ada 5 kelas yang dilombakan di hari pertama (22/4/2022), yaitu All Bike Bebek 2-tak, All Bike Bebek 4-tak, All Bike Sport 2-tak, All Bike Sport 4-tak, dan All Bike Matic.

Meski diguyur hujan sejak siang hingga sore hari di hari pertama, masyarakat tetap antusias menonton langsung jalannya balapan dari belakang pagar lintasan.
Didit/Otomotifnet
Meski diguyur hujan sejak siang hingga sore hari di hari pertama, masyarakat tetap antusias menonton langsung jalannya balapan dari belakang pagar lintasan.

Tak hanya laki-laki, balapan ini juga diikuti oleh peserta perempuan. Salah satunya adalah Dede Sumarni, hijabers asal Pondok Indah, Jakarta Selatan. Anggota Aerox Rider Community Indonesia (ARCI) ini turun di kelas Matic 150 cc.
Didit/Otomotifnet
Tak hanya laki-laki, balapan ini juga diikuti oleh peserta perempuan. Salah satunya adalah Dede Sumarni, hijabers asal Pondok Indah, Jakarta Selatan. Anggota Aerox Rider Community Indonesia (ARCI) ini turun di kelas Matic 150 cc.

KTM EXC 300 Six Days besutan Muhammad Munir yang turun di kelas motor sport 2-tak. Aslinya adalah motor trail, namun diubah menjadi supermoto dengan menyematkan pelek dan ban aspal. Perlu teknik khusus untuk menaklukkan torsi buas di putaran bawah saat melakukan start.
Didit/Otomotifnet
KTM EXC 300 Six Days besutan Muhammad Munir yang turun di kelas motor sport 2-tak. Aslinya adalah motor trail, namun diubah menjadi supermoto dengan menyematkan pelek dan ban aspal. Perlu teknik khusus untuk menaklukkan torsi buas di putaran bawah saat melakukan start.

Tak sedikit peserta yang memasang kamera aksi (action cam) di helm untuk mendokumentasikan jalannya balapan.
Didit/Otomotifnet
Tak sedikit peserta yang memasang kamera aksi (action cam) di helm untuk mendokumentasikan jalannya balapan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa