Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemudik Naik Toyota Alphard Belagu, Awal Maki-maki Polisi, Ujungnya Lemes Bikin Video

Irsyaad W - Minggu, 8 Mei 2022 | 14:40 WIB
Penumpang Toyota Alphard yang memaki-maki Polisi di jalur Tasikmalaya, Jawa Barat
IG/@fakta.indo
Penumpang Toyota Alphard yang memaki-maki Polisi di jalur Tasikmalaya, Jawa Barat

"Kami mohon maaf karena tadi ada sedikit miskomunikasi ada pengalihan jalur dan ada sedikit ketegangan," ucapnya dalam video unggahan akun Instagram @fakta.indo.

"Kami mohon maaf dan masalah sudah diselesaikan dengan baik. Terimakasih," ucap Feriyanto.

Sementara itu, Kapolsek Sukaresik, Iptu Asep Saepuloh yang di lokasi memberikan reaksinya.

Ia menilai warga yang memaki-maki karena tidak mengetahui adanya pengalihan jalur.

Oleh karenanya, Asep memaklumi perilaku Feriyanto.

"Saya juga memaklumi, mungkin karena perjalan jauh. Psikologis kejiwaannya capek segala macam. Kami memaklumi," ucap Asep Saepuloh.

Kapolsek Sukaresik, Iptu Asep Saepuloh yang dimaki-maki penumpang Toyota Alphard di Tasikmalaya, Jawa Barat
YouTube KompasTV
Kapolsek Sukaresik, Iptu Asep Saepuloh yang dimaki-maki penumpang Toyota Alphard di Tasikmalaya, Jawa Barat

Terakhir Asep berharap para pengguna jalan untuk menaati peraturan yang ada.

Termasuk kebijakan pengalihan arus di titik-titik tertentu.

"(Pengalihan arus) sesuai dengan prosedur dan perintah dari pimpinan."

"Kami berharap kepada siapapun yang melaksanakan perjalanan kita saling menghargai. Petugas sudah capek (bertugas) dari pagi sampai pagi lagi," kata Asep dikutip dari kanal YouTube KOMPASTV.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Fakta Indo | Berita Indonesia (@fakta.indo)

 

Baca Juga: Mengejutkan, Fortuner Hitam Daus Mini Dikejar dan Disita Polisi, Berawal Dari Belagu

Sumber: https://www.tribunnews.com/regional/2022/05/07/viral-video-penumpang-alphard-maki-maki-polisi-gegara-ada-pengalihan-jalur-berakhir-minta-maaf?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa