Otomotifnet.com - Daihatsu Gran Max terbakar habis di mulut Lokomotif.
Kondisinya mengerikan, hancur lebur setelah diseret Lokomotif lalu dilalap api.
Lokasinya di sekitar perlintasan kereta api Cambai, kota Prabumulih, Sumatera Selatan.
Tepatnya sekitar pukul 18:55 WIB, (11/5/22).
Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Karena sopir dan penumpang Gran Max loncat menyelamatkan diri sebelum ditumbuk kereta api.
Kobaran api baru berhasil dipadamkan setelah satu unit mobil pemadam kebakaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) tiba di lokasi.
Peristiwa bermula saat Gran Max Pikap muatan rongsokan melintas dari arah Jl Sudirman Cambai menuju Desa Talang Nangka.
Diduga saat di atas rel kereta api, tiba-tiba mesin mati mendadak.
Bebarengan muncul Kereta Api Babaranjang dari arah Prabumulih menuju Kertapati Palembang.
Sadar ada kereta yang hendak melintas, sopir dan penumpang Gran Max mmenyelamatkan diri.
Jarak beberapa detik, Gran Max langsung diseret Lokomotif hampir satu kilometer dari lokasi awal benturan.
"Peristiwa mobil ditabrak itu setelah magrib," ungkap Brima salah satu warga sekitar.
Kasat Lantas Polres Prabumulih, AKP Lastari membenarkan peristiwa tersebut.
"Untuk kronologi karena ini jalur khusus maka menjadi wewenang Satreskrim untuk melakukan penyelidikan dan menyampaikan," bebernya.
Baca Juga: Sienta Bejek Gas Ujungnya Mati Mesin di Rel, Jarak Mepet, Remuk Diseret Kereta Api
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR