Selain itu, pemerintah juga telah mengumumkan aturan, boleh melepas masker ketika berada di ruang terbuka.
Namun di dalam ruang seperti pada transportasi umum, gedung perkantoran dan pusat perbelanjaan tetap diwajibkan memakai masker dan selalu mengutamakan protokol kesehatan.
Agar tetap nyaman melakukan aktivitas, salah satu hal yang penting dilakukan adalah menjaga kebersihan udara di sekitar kita, terutama di ruangan tertutup.
Baca Juga: Hanya Sekadar Dipamerkan, Mobil Elektrifikasi Chery EQ1 Malah Mau Di Pre-Booking Pengunjung
Selain di dalam rumah dan ruang kantor, menjaga kebersihan udara di dalam kendaraan juga sangat penting.
Karena setelah banyak beraktivitas, kita berpotensi membawa serta polutan bersama kita.
Makanya kini tak sedikit pemilik mobil menambahkan aksesoris portable air purifier di dalam kabin, lantaran saringan udara yang dimiliki tidak memiliki standard N95.
Namun alangkah praktisnya apabila mobil kita memiliki filter pembersih udara yang sudah memiliki standard kesehatan N95, sebagai salah satu fitur kesehatan yang dimiliki oleh kendaraan.
Nah, Chery sebagai brand otomotif global asal China, telah menghadirkan teknologi filter standar N95 pada salah satu produknya, yakni Tiggo 7 Pro.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR