Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bodi Belakang Xpander Berubah Bentuk, Kesentuh Truk Wings Box dan Trailer

Irsyaad W - Sabtu, 28 Mei 2022 | 10:35 WIB
Bodi belakang Mitsubishi Xpander ringsek diseruduk truk wings box dan trailer di ruas tol Sidoarjo-Kejapanan KM 758.800
TribunJatim.com/Istimewa
Bodi belakang Mitsubishi Xpander ringsek diseruduk truk wings box dan trailer di ruas tol Sidoarjo-Kejapanan KM 758.800

Otomotifnet.com - Bodi belakang Mitsubishi Xpander berubah bentuk.

Pintu bagasi ringsek serta kaca pecah setelah disentuh truk tronton dan trailer.

Lokasinya di ruas tol Sidoarjo-Kejapanan KM 758.800/A, (27/5/22).

Diketahui, Mitsubishi Xpander nopol N 1755 BG dikemudikan Maulana Muchamad Aulia (28).

Truk Wings Box nopol DK 8805 AI dikemudikan Achmad Irwan (33).

Serta truk trailer nopol L 9941 UX dibawa Agus Anggraito (38).

Beruntung, tak ada korban jiwa dalam peristiwa menegangkan tersebut.

Kanit PJR Jatim II Ditlantas Polda Jatim, AKP Ega Prayudi ungkap kronologinya.

Bermula ketiga kendaraan melaju searah dari Sidoarjo menuju Kejapanan.

Ketiganya melaju di lajur kanan dalam kecepatan sedang.

Kondisi arus lalu lintas terbilang padat, ada penyempitan jalur karena proyek jalan.

Setibanya di KM 758.800/A, Xpander mengurangi kecepatan karena kendaraan di depannya juga melambat.

Kondisi truk trailer yang menyeduruk truk wings box setelah tabrak Mitsubishi Xpander di ruas tol Sidoarjo-Kejapanan, Jawa Timur
Dok. Polda Jatim
Kondisi truk trailer yang menyeduruk truk wings box setelah tabrak Mitsubishi Xpander di ruas tol Sidoarjo-Kejapanan, Jawa Timur

Nahas, pengemudi truk wings box diduga kurang antisipasi hingga menyeruduk Xpander.

"Disusul dari belakang truk tractor head (trailer) juga tidak bisa antisipasi sehingga menabrak bagian belakang truk wings box," ujar Ega, (27/5/22).

Hasil analisis dari olah TKP dan keterangan saksi atau pihak terlibat.

Ega menduga, kecelakaan beruntun itu terjadi karena pengemudi truk wings box dan trailer tak dapat menjaga jarak aman.

"Kecelakaan terjadi karena pengemudi truk wings box dan tractor head tidak bisa antisipasi jaga jarak aman kendaraan," tandasnya.

Baca Juga: Ban Nyaris Copot, Jazz Disundul Xpander Dari Belakang, Awalnya Putar Balik

Sumber: https://surabaya.tribunnews.com/2022/05/27/3-kendaraan-terlibat-tabrakan-beruntun-di-tol-sidoarjo-begini-kronologinya?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa