Otomotifnet.com - Keluarga Kawasaki KLX230 Series makin ramai.
PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi meluncurkan beberapa tipe baru dari KLX230.
Mulai dari Kawasaki KLX230 S, KLX230 SE, KLX230 SM, KLX230 SM SE.
Serta KMI juga meluncurkan satu sepeda listrik bernama Elektrode, (9/6/22).
Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion KMI beri penjelasan soal tipe baru ini.
"Kawasaki selalu mencoba komitmen untuk mengembangkan teknologi baru," ujarnya dalam konferensi pers, (9/6/22).
"Dengan dua motor dan sepeda listrik terbaru Kawasaki ini, kami siap berikan kesenangan dan kenikmatan bagi pengguna motor dan sepeda listrik di segala usia," ucapnya.
Kawasaki KLX230 S tampil lebih agresif dengan tenaga yang lebih stabil.
Rugged chassis dan high-performance capability serta jok yang di desain low down seat setinggi 830 mm.
Kawasaki KLX230 S memiliki pembaruan, berupa headlamp LED dan sokbreker depan teleskopik 158 mm.
Sedangkan KLX230 SE dibekali sokbreker depan upside down berukuran 168 mm dengan suspensi belakang New Uni Trak.
Dapur pacunya, KLX230 S dan KLX230 SE berkapasitas 233 cc injeksi dengan transmisi manual 6-percepatan.
Mesin SOHC berpendingin udara ini, diklaim dapat menghasilkan tenaga 18,7 dk serta torsi maksimum 19,8 Nm.
Sebagai pilihan, Kawasaki KLX230 S memiliki dua pilihan warna yaitu Lime Green dan Battle Gray.
Sementara KLX230 SE pilihan warnanya Neon Green Ebony dan Vivid Orange Ebony dengan grafis yang atraktif sekaligus sporty.
Untuk Kawasaki KLX230 SM, merupakan model baru dari KMI yang mengusung konsep Super Moto.
Kawasaki KLX230 SM memiliki varian Special Edition (SE) untuk memberi pilihan lain pada konsumennya.
Soal mesin, KLX230 SM mengusung mesin yang sama dengan KLX230 S maupun KLX230 SE.
Untuk kaki-kakinya, KLX230 SM dibekali suspensi depan upside down dan Uni Trak di belakang.
Diameter roda depan dan belakang berukuran 17 inci yang berpadu dengan pelek depan berukuran 3 inci dan belakang 3,50 inci yang lebih lebar dari tipe standar.
Sementara sepeda listriknya, Kawasaki Elektrode ditujukan untuk anak-anak berumur 3 sampai 8 tahun.
Desain Kawasaki Elektrode terinspirasi trail, dibekali motor listrik 250 watt sebagai penggeraknya dan baterai Li-ion yang bisa digunakan selama 2,5 jam.
Soal harga, Kawasaki KLX230 S dibanderol Rp 49,9 juta sementara KLX230 SE Rp 54,9 juta on the road (OTR) Jakarta.
Selanjutnya Kawasaki KLX230 SM dilego Rp 54,9 juta, tapi selama periode promo dihargai Rp 52,9 juta OTR Jakarta.
Untuk KLX230 SM SE harga aslinya Rp 56,7 juta, kini dibanderol Rp 54,7 juta OTR Jakarta selama periode promo.
Sedangkan Kawasaki Elektrode belum dipasarkanh KMI, tapi harganya diperkirakan sekitar Rp 20 jutaan.
Baca Juga: Bensin Kawasaki KLX 230 Mendidih Saat Mesin Panas, Awas Overheat, Ini Solusinya
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR