Otomotifnet.com - Viral video yang menyudutkan pengemudi Toyota Kijang Super.
Dalam narasi disebutkan jika Kijang Super itu menghalangi ambulans di jalan Solo-Jogja.
Tapi faktanya tak seperti itu. Kegaduhan ini akibat kebiasaan asal ngerekam netizen.
Infonya, Satlantas Polres Klaten sudah memanggil pengemudi ambulans dan pengunggah video itu pertama kali.
Dikatakan, peristiwa perekaman itu terjadi sekitar pukul 14:45 WIB, (20/6/22).
Diketahui, sopir ambulans bernama Dimas Hangga Dinata (42) warga Desa Kalitengah, Wedi, Klaten.
Sementara pengambil video dan mengunggah adalah Rafif Eka Cahyono (18) warga Desa Bareng, Klaten Tengah, Klaten.
Kanit Gakum Sat Lantas Polres Klaten, Iptu Slamet Riyadi membenarkan pihaknya telah memeriksa keduanya pagi ini.
"Itu bawa pasien dari (Desa) Jurang Jero, Klaten. Mau dibawa ke poliklinik di Lempuyang, Jogja," ujarnya.
"Untuk yang mengambil video dan supir ambulans-nya sudah kami periksa, namun untuk pengemudi mobil Kijang masih kita dalami identitasnya," ungkap Slamet.
Dari keterangan yang didapat, diketahui ada perbedaan narasi antara video yang di upload Rafif dengan video yang viral di media sosial Facebook.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR